Wisatawan Asal Bandung: Untuk Menghabiskan Libur Panjang, Tetap Wajib ke Pangandaran

Wisatawan asal Bandung
Suasana objek wisata Pantai Pangandaran ramai saat libur panjang, Kamis, 23 Mei 2024. (Deni Nurdiansah/Radartasik.id)
0 Komentar

PANGANDARAN, RADARTASIK.ID – Memasuki libur panjang di akhir pekan, wisatawan menyerbu Pantai Pangandaran dan objek wisata lainnya.

Seperti yang terpantau di Pantai Barat Pangandaran, Kamis, 23 Mei 2024. Wisatawan terlihat memenuhi area bibir pantai. Banyak dari mereka yang berenang.

Salah seorang wisatawan asal Bandung Budi Nugraha (37) mengatakan, saat libur panjang seperti sekarang ini, Pantai Pangandaran adalah tujuan utama. ”Untuk menghabiskan libur panjang, tetap wajib ke Pangandaran,” ucapnya kepada Radartasik.id, Kamis. 

Baca Juga:AS Roma Harus Berdoa Atalanta Kalah untuk Dapat Tiket Liga ChampionsAtalanta Juara, Gian Piero Gasperini Tergoda Tawaran Napoli: Bertemu dengan Wanita yang Sangat Cantik

Menurut dia, libur panjang kali ini semua keluarganya dibawa. ”Kalau liburan kami selalu bareng, menghabiskan liburan di Pangandaran,” ungkapnya.

Menurut dia, objek wisata Pantai Pangandaran cukup nyaman untuk berlibur tetapi kebersihannya masih kurang. ”Kadang banyak sampah, terutama di pinggir pantai,” ujarnya.

Sementara itu, wisatawan lainnya, Iis Nurjanah (29) mengeluhkan soal harga jajanan di Pantai Pangandaran yang cukup mahal. ”Kadang beli air mineral juga sampai Rp 5 ribu,” terangnya.

Namun dari segi fasilitas, menurut dia, Pantai Pangandaran sudah lebih dari cukup. ”Mungkin tinggal kebersihannya saja yang harus diperbaiki,” katanya.

Kendaraan yang didominasi roda empat juga sudah terlihat mengantre di pintu masuk Pantai Pangandaran pada sore hari. (Deni Nurdiansah)

0 Komentar