Upacara Peringatan HUT RI ke-78 di Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya Dilaksanakan di Bawah Gerimis Pagi

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Pelaksanaan upacara peringatan HUT RI ke-78 di wilayah Kota Tasikmalaya dilaksanakan dalam cuaca basah.

Gerimis mengiringi pelaksanaan upacara yang diikuti oleh para pegawai pemerintah, pelajar, instansi vertikal, serta unsur masyarakat.

Salah satunya di Kecamatan Tamansari yang pelaksanaan upacaranya mengambil tempat di halaman kantor kecamatan, Kamis, 17 Agustus 2023.

Upacara peringatan HUT RI ke-78 itu dimulai sekitar pukul 08.00 dengan pembina upacara Camat Tamansari Ukim Somantri yang membacakan amanat Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah.

Baca juga: Meriahnya Perayaan HUT RI Ke-78 di TKN Lestari Cibingbin Kabupaten Kuningan, Anak Usia Dini Semarakkan Kemerdekaan dengan Beragam Lomba

Diantaranya berisi tentang perkembangan pembangunan di Kota Tasikmalaya selama periode beberapa tahun ini.

Termasuk di antaranya tentang angka kemiskinan di Kota Tasikmalaya yang sempat melambung pada tahun 2021 sebesar 13,13 persen akibat adanya pandemi Covid 19.

Seiring berjalannya waktu angka itu menurun pada tahun 2022 menjadi 12,72 persen.

Meski begitu ada kenaikkan inflasi yang masih cukup tinggi dan memerlukan upaya strategis pemerintah melalui kerjasama berbagai pihak.

Baca juga: Sambut dan Meriahkan HUT RI ke-78, Warga Perum Baitul Marhamah 2 Cisalak Gelar Turnamen Badminton

Program-program lain yang telah dijalankan Pemkot Tasikmalaya semasa kepemimpinan PJ Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah kuga turut diumumkan dalam kesempatan itu.

Mulai dari program One ASN One Stunting, Aplikasi Kelom, program sejuta tanaman cegah inflasi atau Setaman Cinta yang memanfaatkan pekararangan untuk budidaya holtikultura dan lainnya.

Sementara itu, menjelang berakhirnya pembacaan amanat pembina upacara cuaca mulai kembali cerah.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *