Tampil Modern dengan Baliho AI, Yanto Oce Ajak Warga Kota Tasikmalaya Adaptasi Sesuai Zaman

Baliho, yanto oce, artificial intelligence
Baliho dengan konsep AI dari Yanto Oce bersebrangan dengan baliho Ivan Dicksan di Jalan Otto Iskandar Dinata, beberapa waktu lalu.
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Bakal calon Wali Kota Tasikmalaya dari PPP H Yanto Oce memilih tampil modern dengan memasang baliho gambar hasil artificial intelligence (AI).

Sebab beberapa gambar Yanto Oce seperti yang terpasang  di Jalan Otista Kota Tasikmalaya, dengan  quote “Saya tidak bangga pada jabatan dan kedudukan seseorang. Saya bangga dengan manusia yang memanusiakan manusia! mulai menggunakan karakter (AI) untuk keperluan sosialisasinya mulai tersebar.

Hal ini diketahui, sebagai upaya Yanto Oce mengajak warga Kota Tasikmalaya terbiasa adaptasi perkembangan zaman. 

Baca Juga:Kader PDI Perjuangan dan Gerindra Kumpul, Sinyal Koalisi Semakin Kuat Untuk Pilkada Kota TasikmalayaBareng-Bareng Bagikan 1.000 Takjil, H Yusuf Merajut Silaturahmi dengan PCNU Kota Tasikmalaya

“Justru ini merupakan simbol, bahwa saya meng-acknowledge (mengakui) adanya perubahan zaman hari ini, di mana AI sudah jadi bagian tidak terpisahkan dari hidup kita,” ujar Yanto Oce kepada Radar, Selasa 28 Maret 2024.

Menurut lelaki yang akrab disapa YO,  sosialisasi dengan mengandalkan AI tidak akan menghilangkan cara-cara konvensional. Sebab tujuannya tetap sama yakni memperkenalkan diri.

“Ini cara saya, dan saya memilih berbeda dari yang lainnya. Karena perbedaan itu baik dan indah,” kelakarnya.

Apalagi, kata dia, saat ini banyak relawan serta simpatisannya yang berasal dari generasi milenial dan gen z. Sehingga dirinya otomatis harus menyesuaikannya.

“Dibelakang saya ini, para relawan hampir semua kalangan muda yang memiliki inovasi serta kreativitas. Jadi saya sangat support yang namanya perkembangan zaman,” papar pria berkacamata tersebut.

Seperti diketahui, teknologi AI adalah kecerdasan buatan yang saat ini menarik banyak perhatian, karena kemampuannya dalam membantu proses kerja berbagai bidang industri. 

Teknologi AI dapat dengan mudah kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Saat ini banyak perusahaan dari berbagai bidang industri yang telah mengadaptasi teknologi AI, karena dapat memberikan berbagai manfaat mulai dari meningkatkan kepuasan pelanggan, hingga mengurangi resiko kegagalan suatu sistem. (vil)

0 Komentar