Tampil dengan Wajah Baru, Alun-Alun Kabupaten Ciamis Kini Punya Banyak Sarana Bermain Anak

alun-alun kabupaten ciamis
Sarana bermain anak di alun-alun kabupaten ciamis yang baru. (foto: Iman SR)
0 Komentar

Selain itu kata Aris, ada trotoar khusus untuk disabilitas dan ruang menyusui.

Sehingga kaum ibu yang bermain membawa anak bayi atau balita mereka bisa lebih tenang memberikan ASI karena ada tempat khusus.

Juga area pavingblok khusus untuk mempermudah tuna netra berjalan menggunakan tongkat.

Baca Juga:Distribusikan Bantuan, Wakil Bupati Ciamis Berharap Kualitas Stok Beras Bulog Memenuhi StandarKucing Liar Mati Mendadak, Dinas Peternakan dan Perikanan Ciamis Langsung Bergerak

“Pada bagian tangga terdapat jalan khusus untuk disabilitas pengguna kursi roda. Tentunya berbeda dengan dulu yang tidak ada fasilitas khusus bagi para disabilitas, “ungkapnya.

Kini, pengunjung juga tidak perlu repot jauh-jauh ke Masjid Agung Ciamis ketika ingin buang air kecil saat bermain.

Sebab di tengah kawasan alun-alun telah berdiri toilet umum untuk masyarakat.

“Biasanya pengunjung harus ke toilet di Masjid Agung Ciamis ketika ingin buang air, namun sekarang sudah ada,” tuturnya.

Miranti (30) pengunjung Alun-Alun Ciamis mengaku senang dengan kondisi alun-alun yang sekarang. Lebih nyaman dan terasa lebih luas karena tersambung dengan area lama.

Ia juga lebih tenang lantaran sekarang tidak perlu jauh berjalan kaki untuk ke toilet umum. “Artinya lebih enak dan nyaman dibanding yang dulu, lebih ada perubahan signifikan,” singkatnya. (isr)

Baca berita dan artikel lainnya di Google News

0 Komentar