SD IT Al Istiqomah Hj Aminah Kota Tasikmalaya Berbagi Pemahaman Kurikulum Merdeka

SD IT Al Istiqomah Hj Aminah Kota Tasikmalaya Berbagi Pemahaman Kurikulum Merdeka
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Belum semua sekolah paham mengenai implementasi Kurikulum Merdeka.
Karena kurikulum merdeka sebagai hal yang baru di sekolah, maka perlu ada pembinaan baik dari Dinas Pendidikan Kota Tasikmalaya ataupun sekolah yang paham kurikulum merdeka untuk berbagi pengalaman.

Hal itu yang dilakukan oleh SD IT Al Istiqomah Hj Aminah Kota Tasikmalaya. Sekolah tersebut melaksanakan program roadshow implementasi kurikulum merdeka untuk sahabat. Dengan begitu, pihaknya berbagi kebaikan dan menambah ilmu pengetahuan.

Kepala SD IT Al Istiqomah Hj Aminah Kota Tasikmalaya Noer Sofiyan AMdkeu SPd mengatakan, program roadshow kurikulum merdeka ini berawal ketika sudah mengetahui sesuatu ada kewajiban untuk berbagi. Dari situlah dasarnya membuat program roadshow implementasi kurikulum merdeka untuk sahabat.

Baca Juga:Informa Hot Deal! Belanja Furniture di Akhir Pekan Hemat Hingga 60 PersenMerger, Mutu SDN 1 Parakannyasag Tasikmalaya Meningkat 

“Jadi kita berbagi kepada sahabat yang belum memakai dan belum memahami kurikulum merdeka. Hal ini seperti halnya pencanangan kurikulum 2013 yang baru itu, masih meraba-raba bagaimana sih dan harus kaya gimana sih?” katanya kepada Radar, Kamis (16/11/2023).

Pihak SD IT Al Istiqomah Hj Aminah Kota Tasikmalaya pun keliling ke sekolah yang ingin menjadi sahabatnya untuk belajar bersama dalam penerapan kurikulum merdeka. Oleh karenanya ia pun terbuka untuk semua sekolah-sekolah lainnya.

“Kita buka bebas dan gratiskan yang terpenting bisa sharing implementasi kurikulum merdeka. Sudah dijadwalkan setiap hari Sabtu,” ujarnya.

Untuk saat ini, sekolah yang sudah menjadi sahabat SD IT Al Istiqomah Hj Aminah Kota Tasikmalaya adalah SD IT TQ Imam Nawawi Mangkubumi, SDN 4 Cibunigeulis dan Lembaga Pendidikan Yayasan Fajrul Islam mulai dari SPS Taam, SMP dan MA.

“Kita menyampaikan ini untuk berbagi pemahaman tentang kurikulum merdeka. Tentunya dalam menjelaskannya itu sesuatu dengan dasar dan ketentuan dari Kemendikbudristekdikti,” katanya.

Kemudian, menceritakan pengalaman SD IT Al Istiqomah Hj Aminah Kota Tasikmalaya dalam menerapkan kurikulum merdeka mandiri berubah pada saat tahun-tahun pertama. Memang masih banyak kekurangan, tetapi terus belajar sehingga aktif dengan penggunaan aplikasi platform Merdeka Mengajar (PMM) dan berdiskusi melalui komunitas belajar guru setiap Sabtu.

0 Komentar