CIPATUJAH, RADSIK – Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Tasikmalaya melaksankan kegiatan bimbingan teknis Satuan Tugas Anti Narkoba Desa Pesisir Bersinar di Aula Kantor Desa Sindangkerta Kecamatan Cipatujah Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (23/8/2022).
Subkoordinator Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) BNN Kota Tasikmalaya Ridwan Jumiarsa mengungkapkan, peserta yang mengikuti kegiatan tersebut berjumlah 15 orang dari Satuan Tugas Anti Narkoba Desa Sindangkerta. “Kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan untuk semakin meningkatkan pemahaman akan bahaya penyalahgunaan narkotika serta untuk mengembangkan kemampuan kapasitas peserta di lingkungan pemerintah desa,” ujarnya kepada Radar, kemarin.
Ridwan menyebutkan, dalam bimtek ini memberikan pengetahuan tentang jenis narkoba, rehabilitasi dan dasar hukum Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Narkotika (P4GN) di Desa Pesisir Bersinar, khususnya di Desa Sindangkerta. Ia meminta agar semua berkomitmen bersama-sama untuk melaksanakan P4GN mewujudkan Desa Sindangkerta Bersinar dan merencanakan pembuatan regulasi P4GN tingkat Desa sampai tingkat RT/RW. Peran serta masyarakat dalam melaksanakan Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan Narkotika dan Prekursor Narkotika di Desa Sindangkerta sangat penting.
Baca Juga:Nasabah BRI Terima Hadiah MobilProgres Proyek Penataan Pusat Kota Positif
[membersonly display=”Baca selengkapnya, khusus pelanggan Epaper silakan klik” linkto=”https://radartasik.id/in” linktext=”Login”]
“Mungkin harapan ke depan kehadiran pemerintah kabupaten dalah hal regulasi Perda P4GN, agar pembentukan satgas yang difasilitasi BNN dapat berjalan dan berkelanjutan dengan payung hukum yang ada di pemkab,” kata dia, menjelaskan.
Camat Cipatujah Darya SIP menyebutkan melalui pengetahuan tentang bahaya narkoba serta Informasi yang tepat dari BNN dapat meningkatkan kualitas pemahaman para satgas dan pemerintah desa dalam mempertahankan komitmen dan semangat anti narkoba. “Diharapkan mampu berdampak positif bagi perubahan sikap perilaku di lingkungan masyarakat akan pentingnya kepedulian serta kerja bersama-sama melakukan pencegahan bahaya penyalahgunaan narkoba mulai dari tingkat RT, RW hingga desa,” ujar dia menambahkan. (obi)
Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!