Sambangi Sekretariat DPC PDIP Kota Banjar, Koalisi Merah-Kuning Lanjut Lagi?

golkar, pdip,koalisi
Pengurus DPD Partai Golkar silaturahmi ke Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kota Banjar, Sabtu 29 Juni 2024. (ist)
0 Komentar

BANJAR, RADARTASIK.ID – Partai Golkar Kota Banjar terus melakukan safari ke beberapa partai politik (parpol) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Banjar 2024.

Terakhir, partai berlambang pohon beringin itu berkunjung ke Sekretariat DPC PDI Perjuangan Kota Banjar di Jalan Brigjen M Isa Kecamatan Purwaharja, Sabtu 29 Juni 2024.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Banjar H Dadang R Kalyubi yang memimpin para pengurus ke kantor DPC PDI Perjuangan Kota Banjar. Mereka pun disambut Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Banjar H Nana Suryana dan para pengurusnya.

Baca Juga:Viman-Agus Wahyudin Perkuat Chemistry dan Frekuensi Hadapi Pendaftaran Pasangan Calon di Pilkada Kota TasikGelar Muskerda 3, PD Pemuda Persis Kota Tasikmalaya Fokus Pembangunan SDM

Seperti diketahui, kedua partai politik itu sebelumnya beberapa kali menjalin kebersamaan di Pilkada.

Seperti ketika mengusung dr Herman Sutrisno (Partai Golkar)-H Akhmad Dimyati (PDIP) serta H Ade Uu Sukaesih (Partai Golkar)-H Nana Suryana (PDIP).

Lalu, apakah kedua partai politik akan kembali bersama di Pilkada 2024?

“Kita lihat nanti, karena sekarang belum waktunya (berkoalisi). Tunggu saja, kita ada fatsun dari DPP Golkar pusat,” kata H Dadang R Kalyubi.

Dia menyebut pertemuannya dengan Nana Suryana juga pengurus PDI Perjuangan sebatas komunikasi politik.

“Kita terus menjalin silaturahmi dengan partai politik yang ada, dan kali ini dengan DPC PDI Perjuangan,” kata dia.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Banjar H Nana Suryana mengaku terhormat kedatangan para pengurus Partai Golkar.

“Kami ucapkan terima kasih atas kedatangan pengurus beserta jajaran Partai Golkar ke Sekretariat PDI Perjuangan Kota Banjar,” katanya.

Baca Juga:Klaim SPM 2023 Kabupaten Tasikmalaya Capai 98 Persen Bikin Geleng-Geleng Kepala!Ulama dan Politik Moral

Dia menyebut, pada Pilkada 2018, PDI Perjuangan dengan Partai Golkar berkoalisi. Namun, itu belum tentu pada Pilkada 2024.

Sebab masih banyak proses untuk menuju koalisi.

“Dari dulu kita sepakat membangun Kota Banjar tidak bisa sendiri. Namun harus berkolaborasi dan berkoalisi sama-sama untuk memajukan Banjar lebih baik lagi,” tegasnya.

“Apakah kita berkoalisi? Itu gimana nanti berdasarkan fatsun dari parpol masing-masing. Saat ini yang penting kondusivitas Kota Banjar,” tambahnya. (Anto Sugiarto)

0 Komentar