Ratusan Peserta Ikut Seleksi Tilawatil Quran

Ratusan Peserta Ikut Seleksi Tilawatil Quran
BERSIAP. Wakil Bupati Garut Helmi Budiman bersama beberapa peserta STQ Kabupaten Garut di komplek ISLAMIC CENTER Garut Rabu (28/9/2022). Foto: Agi sugiana/radar tasik
0 Komentar

GARUT KOTA, RADSIK – Ratusan peserta dari LPTQ kecamatan mengikuti Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Tingkat Kabupaten Garut di komplek Islamic Center Garut. Kegiatan tersebut dibuka Wakil Bupati Garut Helmi Budiman, Rabu (28/9/2022).

Helmi mengatakan, kegiatan tersebut sebagian dari upaya pemkab untuk menjadikan membaca Al-Quran sebagai budaya. Dia pun berharap minat membaca Al-Quran di Kabupaten Garut meningkat.

“Memang kami  belum ada penelitian dan data berapa persen (tingkat minat baca Al-Quran), tapi dengan upaya ini kita mengingingkan terus meningkat ya bagaimana kecintaan masyarakat terhadap Al-Quran,” tambahnya.

Baca Juga:Kasus Oknum Kepsek Jadi Perhatian Wali Kota116 Orang Daftar Panwascam

[membersonly display=”Baca selengkapnya, khusus pelanggan Epaper silakan klik” linkto=”https://radartasik.id/in” linktext=”Login”]

Helmi mengatakan ada tujug perwakilan dari Garut untuk bekompetisi MTQ tingkat nasional tahun depan. “Ada tujuh utusan kita yang mewakili Jawa Barat di tingkat nasional di Kalimantan. Mudah-mudahan, minta doa dari semuanya wakil dari Garut bisa mendapatkan juara satu,” jelasnya.

Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Garut Cece Hidayat menilai, literasi Al-Quran di Kabupaten Garut sudah bagus. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya diniyah, pesantren, hingga taman Al-Quran di kota yang terkenal dengan dodolnya ini.

“Buktinya dengan kita punya ini terbanyak di Jawa Barat, ada 1.800 diniyah, ada 1.400 pesantren, ada 800 taman Al-Quran itu merupakan bukti bahwa kesadaran masyarakat Al-Quran sudah bagus,” tuturnya.

Meski begitu, imbuh Cece, peningkatan literasi Al-Quran tetap memerlukan dukungan dari semua pihak termasuk dari pemerintah daerah, agar literasi Al-Quran di Kabupaten Garut bisa semakin kuat.

Ditempat yang sama Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Garut Mekarwati menyebutkan, Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Tingkat Kabupaten Garut ini sebagai ajang rekrutmen peserta untuk diikutsertakan ke tingakat provinsi.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah melakukan rekrutmen dan pemilihan calon peserta kafilah Kabupaten Garut yang akan diikut sertakan pada seleksi tilawatil quran tingkat provinsi Jawa Barat tahun 2023,” kata Mekarwati

Baca Juga:54 Kios Pasar Banjarsari TerbakarLindungi Anak dari Berbagai Kekerasan

Kata Mekarwati, STQ akan berlangsung selama tiga hari terhitung dari 28-30 September 2022 di kompek Islamic Center Garut. Kegiatan seleksi diikuti 206 peserta dari LPTQ Kecamatan.

0 Komentar