Putra Aji Adhari Membuka Chanel Khusus untuk Berbagi Ilmu Keamanan Siber di Instagram

Ahli keamanan siber putra aji adhari
Putra aji adhari
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Putra Aji Adhari sejak beberapa hari inimembuka chanel khusus di Instagram.

Menurut keterangan yang ia unggal channel itu akan ia gunakan untuk sharing ilmu tentang keamanan siber. “Mungkin keseharian saya (sebagian) akan saya bagikan di sini,” tulisnya pada chanel Putra Information.

Putra mengaku punya beberapa topik yang akan ia sampaikan pada chanel itu. Sehingga para pengguna IG bisa ikut memantaunya. Canya anda cukup bergabung dengan chanel @Putra Information.

Baca Juga:Caleg Milenial Ajak Warga di 7 RT Liwetan BarengPemkot Siapkan Relokasi Korban Longsor bogor

Seperti kita tahu Putra Aji Adhari adalah seorang ahli keamanan siber yang berasal dari Indonesia.

Meski masih sangat muda, ia telah terlibat dalam beberapa proyek keamanan siber. Termasuk sebagai peneliti keamanan di Qwords.com dan sebagai pengajar di beberapa pelatihan keamanan siber di Indonesia.

Ia juga sempat menyebut dirinya sebagai white hacker dalam dunia hacking. Itu mengingat Aji awalnya adalah orang yang kita kenal sebagai pentester situs-situs besar seperti NASA untuk mengetahui titik kelemahannya. Kemudian hasil tes keamanan siber itu ia laporkan kepada perusahaan terkait sebagai dasar evaluasi dan perbaikan.

Selain itu, Putra Aji Adhari juga sering berpartisipasi dalam komunitas keamanan siber dan menghadiri acara-acara dan konferensi keamanan siber di Indonesia dan negara-negara lainnya.

Ia juga telah memberikan presentasi tentang isu-isu keamanan siber di beberapa acara tersebut. Namun, informasi tentang Putra Aji Adhari mungkin masih terbatas.

Belakangan ini ia juga semakin sering mendapat undangan beberapa acara podcast artis dan lembaga ternama. Putra juga kerap mendapat undangan tim siber polri untuk berbagi ilmu tentang keamanan siber.

0 Komentar