Petahana Herdiat Sunarya PDKT dengan Partai Gerindra, Pilkada Ciamis 2018 Akan Terulang di 2024?

Petahana Herdiat Sunarya
Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Ciamis Pipin Arif Apilin (kanan) bersama dengan Herdiat Sunarya (kiri) dalam kegiatan makan bersama usai arak-arakan Piala Adipura Kencana di Pendopo kabupaten Ciamis, Rabu 6 Maret 2024. (Fatkhur Rizky/Radartasik.id)
0 Komentar

CIAMIS, RADARTASIK.ID – Petahana Herdiat Sunarya yang selesai masa jabatan Bupati Ciamis pada April 2024, mulai menjalin komunikasi dengan Partai Gerindra.

Dengan bertemunya petahana dengan partai berlambang burung garuda itu, akankan pada Pilkada 2024 akan terulang kembali seperti Pilkada 2018 ketika Herdiat berpasangan dengan Yana D Putra?

Seperti diketahui, saat berpasangan dengan Yana D Putra, keduanya diusung beberapa partai. Salah satunya yakni Partai Gerindra. Selain itu ada PAN, PKS, Partai Demokrat, Nasdem dan PBB.

Baca Juga:Hj Ida Nurlaela, Istri Bupati Pangandaran Lebih Pilih Ini di Banding Maju PilkadaPusing Usai Konsumsi Jajanan Jelly, Korban Bertambah Jadi 51 Siswa SD di Kota Banjar

Namun, saat ini petahana Herdiat Sunarya sendiri pada Pilkada 2024 sudah mendapatkan karpet kuning dari Partai Golkar. Sebab, Partai Golkar sudah siap mengusung Herdiat Sunarya pada Pilkada 2024.

Ketua DPC Gerindra Kabupaten Ciamis Pipin Arif Apilin menjelaskan, keinginan petahana Herdiat Sunarya maju lewat Partai Gerindra pada Pilkada 2024 sudah diinformasikan ke DPD Partai Gerindra Jawa Barat. Nantinya ke DPP Partai Gerindra.

Pihaknya sedang menunggu keputusan dan arahan DPD dan DPP Partai Gerindra. “Setelah tanggal 15 Maret ini, kita bisa komentar (apakah Partai Gerindra mengusung kembali Herdiat pada Pilkada, Red). Sebab lagi menunggu konsepnya di atas atau menunggu komposisi koalisi Indonesia Maju,” katanya, Rabu 6 Maret 2024.

Saat ini, pihaknya memiliki 6 kursi, sehingga ketika mengusung calon bupati Kabupaten Ciamis harus dengan partai politik lain. Oleh karena itu, ketika petanana Herdiat Sunarya ingin menggunakan perahu Partai Gerindra, pihaknya akan terbuka untuk partai lain.

“Kalau kader internal belum ada yang maju Pilkada. Kalau pun ada, putra terbaik Ciamis seperti Herdiat Sunarya ataupun siapapun ingin menggunakan masih terbuka,” ujarnya.

Di sisi lain, Partai Gerindra saat ini memiliki calon presiden, sehingga ada keinginan setiap daerah khususnya di Kabupaten Ciamis untuk mengusung dari Partai Gerindra. “Kita pasti akan mengusung calon bupati Kabupaten Ciamis pada Pilkada 2024,” katanya.

Petahana Herdiat Sunarya “Tantang” Yana di Pilkada

Sebelumnya, petahana Herdiat Sunarya menyampaikan selama masa periode Bupati-Wakil Bupati Ciamis hingga April 2024 masih bersama-sama.

0 Komentar