Penyandang Disabilitas Kota Tasikmalaya Dilatih Cara Mengoperasikan Komputer oleh STMIK DCI dan Disnaker

Penyandang Disabilitas Kota Tasikmalaya
Ketua STMIK DCI Tasikmalaya Zeni Muhamad Noer ST MKom (kiri), Disnaker Kota Tasikmalaya, Disdik Kota Tasikmalaya, Tokoh Tasikmalaya H Azies Rismaya Mahpud (ARM) difoto bersama dalam kegiatan Pelatihan Komputer bagi Penyandang Disabilitas di LPK Insan Siliwangi, Senin 24 Juli 2023. (Fatkhur Rizqi/Radartasik.id)
0 Komentar

”Alhamdulillah sudah ada perhatian lebih untuk penyandang disabilitas. Karena setiap warga haknya sama oleh pemerintah atau perguruan tinggi,” katanya.

Azies Rismaya Mahpud pun meminta tidak hanya sebatas pelatihan saja. Tetapi pemerintah bisa mendampingi penyandang disabilitas Kota Tasikmalaya sampai tersalurkan pada pekerjaan atau bisa berwirausaha.

”Selain mereka dibekali keterampilan juga pemerintah mesti memberikan perhatian lebih harus bisa diterima di lapangan kerja. Jangan sampai terhenti sampai pelatihan saja, harus tersalurkan di perusahaan atau berwirausaha bukti sebagai hadiran negara,” ujarnya. (*)

0 Komentar