Pengusaha Carter Penerbangan Tasikmalaya-Jakarta di Bawah Jaminan Pemkot

tiket pesawat citilink paket wisata Carter
Konferensi Pers CV Adirama Mitra Sehati tentang rencana penerbangan Citilink di Bandara Wiriadinata. (foto: Ayu Sabrina/radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Bandara Wiriadinata akan diaktivasi kembali pada tanggal 2 Oktober mendatang.

Sempat terkatung-katung tak punya penjamin, RD Group akhirnya hadir dan bersedia menanggung apabila Citilink mengalami kerugian.

Sebenarnya sejak tahun 2017, Bandara Wiriadinata sudah membuka layanan penerbangan dengan rute pertama yakni dari Solo ke Tasikmalaya.

Baca Juga:GOW Kota Tasikmalaya Ajak Para Ibu Bijak Bermain Media SosialKolektor Batu Akik Kembali Berkumpul, Mau Ada Event Apa Nih?

Maskapai Wings Air saat itu menggunakan pesawat tipe ATR 72-500/600. Namun kemudian berhenti karena adanya pandemic di tahun 2020.

Bulan depan, menjelang hari jadi Kota Tasikmalaya, maskapai Citilink dipastikan akan terbang di Bandar Udara Wiriadinata, dengan rute Jakarta, Halim Perdana Ksusuma (HPL) ke Tasikmalaya (TSY) dan sebaliknya.

Menurut Komandan Lanud Wiriadinata, Letkol Pnb Adi Putra Buana, rencana aktivasi layanan penerbangan ini, sudah dirancang setahun lalu.

Namun, bukan hal mudah menemukan pemodal yang bisa menjamin atas kerugian Citilink yang mungkin terjadi.

Menurutnya, CV Adirama Mitra Sehati bukanlah kandidat satu-satunya yang digaet untuk bisa menghidupkan bisnis penerbangan ini.

“Karena pesawat ini carter, selama ini kita cari pencarter-nya itu siapa. Pengusaha lain, dulu banyak yang mundur, itu yang saya sayangkan. Saya udah banyak nawarin ke pemodal, tapi banyak nolak dengan alasan itu bukan pasar-nya, bukan ranahnya. Padahal sudah dijamin oleh pemerintah kota,” jelasnya. “Kalo rugi ya namanya juga usaha, pasti ada kala untung atau ruginya,” tambahnya.

Sampai akhirnya menurut Adi, ada perusahaan yang menyanggupi untuk mencarter pesawat Citilink supaya bisa terbang dari Tasikmalaya ke Jakarta dan sebaliknya dari Bandara Wiriadinata. Sehingga Bandar aitu akan hidup kembali. Perusahaan itu adalah CV Adirama Mitra Sehati (AMS)

Lalu, Siapa CV Adirama Mitra Sehati?

Baca Juga:Sebaran Sekolah Negeri Tidak Merata, Muslim Usul SMPN 10 Pindah ke BungursariUnjuk Rasa, Mahasiswa Sindir Pemerintah Tak Bisa Jaga Lingkungan

CV Adirama Mitra Sehati (AMS) adalah perusahaan yang bernaung dalam RD Group milik Rahmat Darmawan.

Ketika ditanya dalam Konferensi Pers pada Sabtu (23/9) di Home Chef Coffe and Resto, kawasan Pasar Pancasila, pria yang akrab disapa RD itu tidak begitu mendalam menjelaskan tentang perusahaanya.

0 Komentar