Pasangan Herdiat-Yana Dapat Nomor Urut Dua, Simbol Dua Periode untuk Lanjutkan Pembangunan Ciamis

Herdiat-Yana
Pasangan calon tunggal Herdiat Sunarya-Yana D Putra (HY) mendapatkan nomor urut dua, Senin (23/9/2024).
0 Komentar

CIAMIS, RADARTASIK.ID – Pasangan calon tunggal Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Ciamis, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra (HY), resmi mendapat nomor urut dua dalam Pilkada 2024.

Penetapan nomor urut ini dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ciamis pada Senin, 23 September 2024.

Calon Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, mengungkapkan rasa syukur atas nomor urut yang didapatkan. Bagi Herdiat, nomor dua memiliki makna penting sebagai simbol upaya melanjutkan kepemimpinan mereka untuk periode kedua.

Baca Juga:Pengungkapan TPPU Narkoba Rp 2,1 Triliun: Bandar Kendalikan Jaringan dari Balik Jeruji, Polri Sita Aset MewahJurnalis Radar Tasikmalaya Beri Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar pada Kegiatan Pers Mahasiswa Unsil

“Bahagia dapat nomor urut dua sehingga ini simbol meneruskan pembangunan Kabupaten Ciamis,” ujarnya kepada Radar, Senin 23 September 2024.

Setelah ditetapkan dengan nomor urut dua, Herdiat menyatakan bahwa timnya akan segera memulai kampanye intensif untuk menjangkau seluruh masyarakat Ciamis. Mereka berencana melakukan silaturahmi ke berbagai pelosok daerah selama dua bulan masa kampanye.

“Kita tidak jumawa dan takabur. Targetnya supaya memilih HY,” tambahnya.

Herdiat juga menekankan bahwa program prioritas pasangan HY selama lima tahun mendatang mencakup peningkatan sumber daya manusia (SDM), pertumbuhan ekonomi yang berkualitas, peningkatan infrastruktur, tata kelola pemerintahan yang baik, serta penguatan pendidikan dan nilai-nilai keagamaan.

“Intinya meneruskan pembangunan, baik fisik maupun non fisik yang belum selesai,” kata Herdiat.

Ia mengakui bahwa program prioritas yang mereka jalankan sejak 2019 sudah hampir selesai. Namun, masih ada beberapa aspek yang perlu ditingkatkan, terutama dalam upaya mengurangi kemiskinan dan pengangguran di periode kedua kepemimpinannya.

Sebagai bagian dari strategi kampanye, Herdiat juga akan memperkuat soliditas antara partai politik, relawan, dan kader yang mendukung pasangan HY.

“Terima kasih relawan, kader, dan partai politik yang tetap berjuang untuk pasangan HY,” tutupnya. (Fatkhur Rizqi)

0 Komentar