Pantau Gudang Logistik Pilkada, Pj Wali Kota Tasikmalaya: Harus Tambah CCTV dan AC

logistik pilkada
Pj Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, bersama kapolres dan Dandim 0612 meninjau gudang logistik Pilkada di Mangkubumi pada Selasa 8 Oktober 2024. (Ayu Sabrina/Radartasik.id)
0 Komentar

“Kami memantau siapa saja yang masuk dan barang apa yang dibawa keluar dari gudang ini. Kami juga melakukan inventarisasi terhadap penjaga gudang dari KPU, untuk memastikan apakah ada perubahan atau kendala yang harus diantisipasi sejak awal,” jelas Kapolres.

Sementara itu, Ketua KPU Kota Tasikmalaya, Asep Rismawan, mengatakan bahwa saat ini pihaknya masih fokus pada penerimaan logistik dan pendidikan politik.

Ia menyebutkan bahwa jumlah tenaga untuk proses sortir dan lipat belum direncanakan secara detail, namun proses tersebut akan disesuaikan dengan waktu yang tersedia.

Baca Juga:TPP Pegawai Pemkab Ciamis Sering Telat, Tokoh Pemuda Usul Pemerintah Lakukan Penyesuaian AnggaranIvan Dicksan Sebut Petiga Idaman Pendukung Paling Solid dan Mengakar di Pilkada 2024!

“Kami berharap ada perbaikan dari proses sortir dan lipat yang terjadi pada Pemilu sebelumnya, sehingga semuanya bisa berjalan sesuai target tanpa kendala,” kata Asep.

Asep juga menambahkan bahwa sesi debat Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota akan diadakan dua kali, yakni pada 30 Oktober dan 13 November. Tema debat akan mengikuti amanat dari PKPU Nomor 13 Tahun 2024, dan panelisnya masih dalam tahap perumusan. (Ayu Sabrina)

0 Komentar