NPCI Kabupaten Tasikmalaya Berprestasi Internasional pada Ajang IWAS World Ability Sports 2023 Thailand

NPCI Kabupaten Tasikmalaya Berprestasi Internasional
NPCI Kabupaten Tasikmalaya Berprestasi Internasional di Thailan. (NPCI for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – NPCI Kabupaten Tasikmalaya Berprestasi Internasional pada Ajang IWAS World Ability Sports 2023 Thailand.

Atlet bulu tangkis mix double (SL4) Indonesia binaan NPCI Kabupaten Tasikmalaya, Hikmat Ramdani dan Hafizh Briliansyah berhasil meraih medali emas pada ajang International Wheelchair and Amputee Sport (IWAS) World Ability Sport 2023 di Thailand.

Kedua atlet terbaik binaan NPCI Kabupaten Tasikmalaya tersebut juga, berhasil meraih medali perak (Hikmat Ramdani) dan medali perunggu (Hafizh Briliansyah) untuk kelas single.

Baca Juga:Prediksi Cagliari vs Sassuolo di Liga Italia 2023, Skor, Susunan Pemain dan Head to HeadPrediksi Empoli vs Lecce di Liga Italia 2023, Skor, Susunan Pemain dan Head to Head

Ketua NPCI Kabupateten Tasikmalaya Ukun Rukaendi sangat mengapresiasi terhadap kedua atlet tersebut yang telah berjuang mengharumkan negara Indonesia di ajang Internasional.

“Kami bersyukur dua atlet perwakilan Kabupaten Tasikmalaya menyumbang medali, sehingga Indonesia berada di posisi 2 di bawah tuan rumah Thailand,” ujarnya kepada Radar terkait NPCI Kabupaten Tasikmalaya berprestasi internasional, Sabtu (9/12/2023).

Ukun mengaku bangga dari dua atlet yang mewakili Kabupaten Tasikmalaya dalam skuad Merah Putih berhasil menyumbangkan medali emas, perak dan perunggu. Sebetulnya, perwakilan dari NPCI Kabupaten Tasikmalaya itu ada 3 orang. Di antaranya Hikmat, Hafizh dan Deva.

“Pada kejuaraan di Thailand itu, Deva sakit, sehingga diistirahatkan dulu guna dipersiapan ke Dubai Para Badminton Open. Dengan demikian, diturunkan lapis keduanya yaitu Hafizh,” ucapnya.

Sedangkan untuk Hikmat Ramdani dan Deva yang berasal dari NPCI Kabupaten Tasikmalaya, setelah kejuaraan tersebut tidak pulang dulu ke Indonesia, melainkan langsung terbang ke Dubai.

“Mereka akan mengikuti Dubai Para Badminton Open yang termasuk kalender BWF dalam Race to Paralimpyc Paris pada bulan Agustus 2024 mendatang,” jelasnya.

Ukun memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya agar nanti ada atlet NPCI Kabupaten Tasikmalaya berlaga di kasta olahraga prestasi tertinggi yaitu Paralimpyc.

Baca Juga:Prediksi Rayo Vallecano vs Celta Vigo di Liga Spanyol 2023, Skor, Susunan Pemain dan Head to HeadPrediksi Aston Villa vs Arsenal di Liga Inggris 2023, Skor, Susunan Pemain dan Head to Head

Ke depannya, atlet NPCI Kabupaten Tasikmalaya diharapkan dapat berlatih lebih keras lagi untuk pencapaian prestasi yang lebih gemilang. Apalagi para atlet akan menghadapi Pekan Paralimpik Nasional (Peparnas) 2024 yang dijadwalkan akan berlangsung di wilayah Sumatera Utara.

0 Komentar