Maju di Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya, Acep Adang Lawan Sepadan Petahana

TASIK, RADSIK – KH Acep Adang Ruhiat akan menjadi lawan sepadan bagi petahana apabila maju menjadi calon bupati di Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya.

Pengamat Politik Sosial dan Pemerintahan Tasikmalaya Asep M Tamam mengatakan, sosok KH Acep Adang merupakan kader potensial yang dimiliki PKB.

Ketika maju di Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya, bisa disandingkan dengan beberapa tokoh dan figur lainnya.

“Seperti H iwan Saputra dari Golkar, Asep Sopari Al-Ayubi dari Gerindra atau dengan Asep Maosul Affandi dari PPP Kabupaten Tasikmalaya,” ujarnya kepada Radar, kemarin.

Baca Juga: Papera Kabupaten Tasikmalaya Bulat Dukung Prabowo Capres

Menurut dia, peluang bersama bisa saja muncul, ketika figur dan tokoh tersebut ada chemistry termasuk dengan partai politik atau perahu politiknya.

“Apakah KH Acep Adang tertarik maju di pilkada, mau maju atau tidak? Kalau misalkan siap dengan berpolitik dan membina yayasan Cipasung, sangat mampu,” kata dia.

“Dan jawabannya ia dengan siapa pun dengan partai manapun layak dan cocok,” ungkap Asep.