Lima Orang Tenggelam di Sungai Citanduy dan Saluran Irigasi, Salah Satunya Ditemukan di Perbatasan Jawa Tengah

tenggelam
Petugas BPBD mengevakuasi jenazah Iman yang tenggelam di Sungai Citanduy. (ist)
0 Komentar

BANJAR, RADARTASIK.ID – Lima orang dinyatakan tenggelam selama kurun waktu Januari hingga April 2024. Tiga diantaranya tenggelam di Sungai Citanduy, sedangkan dua lainnya di saluran irigasi.

Yang terbaru dari serangkaian kejadian tersebut adalah tenggelamnya seorang pria bernama Iman.

Kasi Darlog BPBD Kota Banjar, Yudi Andiana, mengungkap jasad Iman ditemukan oleh tim gabungan di daerah Cikawung, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Camis.

Baca Juga:Relawan BHC Deklarasikan Dukungan Milenial untuk BambangRumpun Music Project Tasikmalaya Gelar Dialog Interaktif dan Santunan pada Anak Yatim

Wilayah itu merupakan perbatasan dengan Karang Gedang Wanareja, Cilacap, Jawa Tengah.

Jasad Iman ditemukan beberapa puluh kilometer dari lokasi tenggelam.

“Tim berhasil menemukan jasad korban kondisi mengapung di Sungai Citanduy,” ucapnya, Selasa 2 April 2024.

Tim gabungan kemudian melakukan evakuasi ke tepi sungai sebelum akhirnya dibawa ke IPJ RSUD Kota Banjar.

Sebelumnya, pria bernama Iman, warga Lingkungan Cibodas RT 02 RW 04 Kelurahan/Kecamatan Pataruman, diduga tenggelam di Sungai Citanduy pada Senin sore, 1 April 2024.

Saksi mata bernama Apud menuturkan bahwa ia melihat korban tenggelam sambil mengangkat kedua tangannya, meminta tolong.

“Saya sedang menyiram pohon pepaya di bantaran Sungai Citanduy, tidak jauh dari lokasi korban kepleset lalu tenggelam,” jelasnya.

Kejadian ini menambah daftar panjang kasus tenggelam di wilayah Sungai Citanduy, yang menimbulkan keprihatinan di kalangan masyarakat setempat. (nto)

0 Komentar