Libur Hari Buruh Internasional, Pantai Batukaras Kabupaten Pangandaran Sepi

libur hari buruh internasional
Pantai Batukaras Kabupaten Pangandaran terlihat sepi saat libur tanggal merah, Rabu, 1 Mei 2024. (Deni Nurdiansah / Radartasik.id)
0 Komentar

PANGANDARAN, RADARTASIK.ID – Pada momen libur Hari Buruh Internasional, Rabu, 1 Mei 2024, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Pangandaran tampak sepi.

Seperti yang terlihat di Pantai Batukaras, terpantau ada aktivitas wisatawan tetapi jumlahnya tidak banyak.

Petugas retribusi Pantai Batukaras Kabupaten Pangandaran Tia Delista menungkapkan, pengunjung ke Pantai Batukaras pada libur Hari Buruh Internasional kebanyakannya warga lokal. ”Kebanyakan (warga) sekitar Pangandaran Cijulang saja,” ucapnya kepada Radartasik.id, Rabu, 1 Mei 2024.

Baca Juga:Pascagempa, BMKG Peringatkan warga Tasikmalaya, Garut, Sukabumi, dan Bandung untuk Waspada Longsor dan Banjir Plafon Bangunan RSUD Singaparna Medika Citrautama Ambruk Usai Diguncang Gempa Garut

Menurut dia, momen libur kali ini memang cukup tanggung, karena jatuh saat weekday. ”Kemudian bukan libur panjang,” ungkapnya.

Dia menyatakan, kunjungan pada libur kali ini, masih kalah jauh dengan kunjungan akhir pekan. ”Kalau akhir pekan nyampai ribuan (wisatawan, Red), kalau sekarang paling ratusan, itu pun kalau warga lokal gak didata,” jelasnya.

Hal senada diungkapkan oleh pelaku usaha wisata Pantai Batukaras Ronaldi. Menurut dia, kunjungan wisatawan sangat minim. ”Wah sepi sekali, yang sewa ban dan bugi selancar juga sangat sedikit,” ucapnya.

Namun dia berharap, pada libur merah minggu depan kunjungan wisata akan banyak.

Pantai Batukaras merupakan pantai yang paling banyak dikunjungi ke-2 setelah Pantai Pangandaran. Sebanyak 35 ribu wisatawan tercatat mengunjungi pantai ini dari 1 April sampai libur Lebaran kemarin. (Deni Nurdiansah)

0 Komentar