Lembut dan Gurihnya Korean Chicken Stew

Lembut dan Gurihnya Korean Chicken Stew
LEZAT. Favehotel Tasikmalaya menyajikan menu Korean Chicken stew atau Dak-bokkeum-tang yaitu ayam pedas rebus yang termasuk dalam hidangan tradisional Korea. Istimewa
0 Komentar

Favehotel Sajikan Menu Korean Food

TASIK, RADSIK – Awal Februari 2023 favehotel Tasikmalaya memberikan sentuhan menu terbaru yaitu Korean Chicken Ste .

Korean Chicken stew atau Dak-bokkeum-tang yaitu ayam pedas rebus yang termasuk dalam hidangan tradisional Korea yang dibuat dengan merebus potongan ayam dengan sayuran dan rempah-rempah. Bahan-bahannya terkadang ditumis sebelum direbus adalah makanan khas korea.

Chicken stew berisi daging ayam yang disajikan dengan kuah dan ditaburi daun bawang. Ayam yang digunakan telah diolah khusus sehingga menghasilkan tekstur yang begitu lembut. Kauhnya terasa manis dan gurih yang disajikan dengan nasi hangat.

Baca Juga:5 Tips Saat Indikator Suhu Mesin MenyalaTurun Gunung

Restaurant Banquet Manager favehotel Tasikmalaya Agung Muhammad Johari mengatakan, Favehotel Tasikmalaya memilih menu bertema Little Korea karena ingin menyajikan citarasa Negara Korea dan memberikan obat kerinduan kepada pecinta kuliner Korean Food di favehotel Tasikmalaya khususnya di Kota Tasikmalaya.

Bagi warga Tasikmalaya yang ingin menjajal kuliner ala Korea pastinya tidak akan melewatkan kesempatan untuk mencoba Korean Chicken Stew  yang dibanderol dengan harga Rp 40.000,-nett per menu dan untuk minuman dibanderol dengan harga Rp 35.000,-nett per menu. “Rasanya yang lezat dan gurih dari korean chicken stew yang  kiranya dapat mengobati kerinduan akan Negeri Ginseng,” ujarnya.

Agung mengatakan, untuk informasi lebih lanjut, kunjungi tasikmalaya.favehotels.com atau ikuti @favehotel_tasikmalaya di media sosial, serta bagikan momen berharga dengan menggunakan tagar #favehotels. (rls)

[/membersonly]

Belum berlangganan Epaper? Silakan klik Daftar!

 

0 Komentar