Kejar Berkah Ramadan, GMC Tasikmalaya Bagi-Bagi Sembako dan Takjil ke Warga

gmc tasikmalaya
Dewan Pembina GMC Tasikmalaya Sera Sani Verana menyelenggarakan bakti sosial dengan membagikan sembako, takjil dan santunan kepada anak yatim di wilayah Manonjaya. (istimewa)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Galunggung Max Club atau GMC Tasikmalaya menyelenggarakan bakti sosial di Bulan Ramadan ini. 

Dengan demikian bisa mendapatkan berkah di Bulan Ramadan tahun ini. Bakti sosial digelar di wilayah Desa Margaluyu Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya, Sabtu, 30 Maret 2024.

Dewan Pembina GMC Tasikmalaya Sera Sani Verana SPd MPd mengatakan, kegiatan pemberian santunan dan sembako ini merupakan rutinitas yang biasa dilakukan GMC di Bulan Ramadan untuk berbagi kepada masyarakat.

Baca Juga:Ikutan Midnight Shoping Pelanggan Plaza Asia Ini Raih Hadiah MotorPenghargaan Rantang Pramuka: Kwarcab Pramuka Kota Tasikmalaya Raih Juara Favorit 1 se-Jabar

“Beragam cara dilakukan untuk meningkatkan rasa syukur dan kepedulian terhadap sesama di bulan suci penuh berkah ini, salah satunya kegiatan baksos,” ujarnya kepada Radar, Minggu, 31 Maret 2024.

Sera mengungkapkan, momentum seperti ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya. Ia mengucapkan rasa syukur bisa berbagi menyisihkan sebagian rezeki dari rereoangan keluarga besar GMC.

Sebagai dewan pembina, Sera mengaku senantiasa memberikan wejangan kepada teman-teman anggotanya harus berkontribusi untuk menebar kebaikan-kebaikan kepada masyarakat dan bermanfaat. Jangan sampai GMC ini disebut atau disamakan dengan geng motor. 

“Sebab komunitas GMC ini bukan geng motor, melainkan klub motor yang selalu ingin memberikan manfaat bagi orang banyak,” ucapnya. 

Lanjut Sera, bakti sosial ini juga merupakan salah satu bukti kehadiran klub motor yang peduli terhadap sesama dan berkontribusi terhadap kebaikan di masyarakat. 

“Setelah kurang lebih enam tahun Galunggung Max Club (GMC) berdiri, alhamdulillah kami masih bisa berbagi dan ini sebagai wujud rasa syukur,” ucapnya.

Sebelumnya, dikediamannya di Kecamatan Bungursari Sera menyebut melakukan hal yang sama dengan membagikan ratusan parsel Lebaran dan uang tunai bagi para lansia. 

Baca Juga:Gudang Peluru Kodam Jaya Meledak, Ini Penjelasan Kapendam!Buka Gema Ramadan 2024, Ketua Kwarcab Pramuka Kota Tasikmalaya HM Yusuf Bilang Begini

Hal tersebut wujud rasa syukur untuk berbagi dengan masyarakat lingkungannya. Dengan harapan bisa membantu masyarakat yang kurang mampu.

Sementara itu, Ketua Umum Galunggung Max Club (GMC) Jeni Tugistan menyampaikan terima kasih kepada dewan pembina, penasehat semua, sehingga Galunggung Max Club bisa tetap eksis tiap tahun terus menerus memberikan santunan kepada anak yatim dan masyarakat.

“Jadi sumber keuangan untuk kegiatan bakti sosial berupa santunan, buka bersama dan pembagian takjil ini murni dari anggota dan tentunya di support oleh Dewan Pembina GMC,” tandasnya. (Radika Robi)

0 Komentar