Jelang Pilkada Pangandaran 2024, Dua Nama Ini Berebut Rekomendasi Partai

pilkada pangandaran
. Dua nama kader PDIP yang digadang gadang maju pada Pilkada Pangandaran tahun 2024. Salah satunya Asep Noordin.
0 Komentar

PANGANDARAN, RADARTASIK.ID – Suhu politik di Kabupaten Pangandaran mulai menghangat. Nama-nama yang berpotensi maju di Pilkada 2024 terus bermunculan.

Kali ini, dua nama legislator dari internal PDI Perjuangan muncul ke permukaan sebagai kandindat bakal calon bupati Pangandaran. 

Keduanya yakni Asep Noordin dan Iwan M Ridwan. Keduanya dikenal sebagai kader terbaik PDI Perjuangan saat ini.

Baca Juga:Arus Mudik di Terminal Tipe A Kota Banjar Diprediksi Naik Mulai H-7 LebaranAntisipasi Kecurangan Pengisian BBM Jelang Mudik Lebaran, Pemkot Banjar Terjunkan petugas

Asep Noordin merupakan Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran. Sementara Iwan M Ridwan merupakan mantan Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran tahun 2014-2019.

Iwan sempat mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat pada tahun 2019, namun tidak lolos. 

Ia pun kembali mengikuti Pemilu tahun ini dan lolos sebagai anggota DPRD Daerah Pemilihan 2, yakni Kecamatan Padaherang dan Mangunjaya.

Sementara Asep Noordin juga lolos ke DPRD setelah bertarung di Dapil 3, yakni Kecamatan Pangandaran dan Kalipucang.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Pangandaran H Jeje Wiradinata mengatakan pihaknya memiliki banyak kader potensial dengan raihan suara yang bagus. Termasuk Asep dan Iwan.

“Di internal kita banyak. Ada Iwan M Ridwan, ada Asep Noordin, ada Joe Irwan, Citra, Pak Ujang Endin juga,” katanya belum lama ini.

Menurut dia, baik Asep dan Iwan punya kesempatan yang sama untuk diusung di Pilkada 2024.

Baca Juga:Mantan Wakil Wali Kota Banjar Sebut Kriteria Calon Pemimpin ke Depan Harus BeginiTravel Gelap Semakin Marak Jelang Lebaran, Organda Ciamis Minta Pemerintah Bertindak

“Tapi kita juga mau membuka kesempatan untuk tokoh atau figur lain melalui mekanisme penjaringan,” jelasnya.

Kata dia, raihan 16 kursi PDI Perjuangan di DPRD suatu bentuk kepercayaan kepada mereka untuk melanjutkan pembangunan Kabupaten Pangandaran. (Deni Nurdiansah)

0 Komentar