TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sempat redup atau tak terdengar perkembangan terbarunya, wacana paket pasangan calon Iwan Saputra dan Atam Rustam ternyata masih menyala untuk terwujud di Pilkada 2024.
Dinamika politik yang kencang beberapa waktu ke belakang membuat wacana paket pasangan Iwan-Atam mulai meredup. Terlebih terkait soal perahu atau partai politik untuk mendaftarkan diri ke KPU Kabupaten Tasikmalaya.
Namun, di tengah situasi dan kondisi politik jelang Pilkada 2024, gaung paket pasangan Iwan-Atam masih menyala di masyarakat. Mereka masih optimis paket pasangan Iwan-Atam bisa terwujud di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya pada November mendatang.
Baca Juga:Ade Sugianto Sulit Dikejar, Kepuasan Masyarakat 82,9 Persen Jadi Modal Besar di Pilkada Kabupaten TasikmalayaInstruksikan Seluruh Kader, Partai Demokrat Siap Menangkan Cecep-Asep Sopari di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya
Termasuk, para relawan dan simpatisan yang mengharapkan pasangan Iwan-Atam terwujud masih konsisten memasang baliho di beberapa titik di Kabupaten Tasikmalaya. Hal itu pun sebagai bentuk dukungan terahdap pasangan Iwan-Atam.
Bahkan, informasi yang dihimpun Radar bahwa Iwan-Atam dalam waktu dekat ini akan segera mendapatkan SK dari salah satu partai politik. Hal ini pun disinyalir akan menjadi modal besar untuk menarik partai-partai lain memberikan SK terhadap paket pasangan Iwan-Atam.
Ketika Iwan-Atam mendapatkan SK salah satu parpol, hal ini pun jelas akan mengubah kontelasi politik di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya. Salah satunya koalisi-koalisi yang sudah terbangun saat ini lambat laun akan berubah.
Simpatisan H Iwan Saputra dan H Atam Rustam (HATAM) Septian Hadinata mengatakan, jelang pilkada serentak ini semuanya masih belum ada yang pasti dan siap daftar ke KPU Kabupaten Tasikmalaya. Pasalnya, belum ada pasangan calon yang mendapatkan SK dari partai politik dengan syarat 10 kursi di parlemen.
“Artinya, semua masih sangat dinamis dan serba memungkinkan terjadi. Termasuk paket Iwan-Atam masih sangat berpeluang terwujud di pilkada dengan melihat dinamika politik saat ini,” ujarnya kepada Radar, tadi malam.
Kata Septian, suara para relawan, simpatisan dan masyarakat pun masih berharap besar pasangan Iwan-Atam bisa mendaftar ke KPU dan memenangkan Pilkada 2024. “Artinya, masyarakat memang sudah mengharapkan pasangan Iwan-Atam ini bisa terjadi di Pilkada 2024. Jadi Iwan-Atam ini tidak redup dan masih menyala untuk menang dan membawa perubahan,” ujarnya, menjelaskan.