Ini Peran Pemandu Wisata di Kabupaten Garut, Harus Bisa Bikin Wisatawan Nyaman

pemandu wisata
Wakil Bupati Garut dr Helmi Budiman
0 Komentar

GARUT, RADARTASIK.ID – Pemandu wisata di Kabupaten Garut didorong memiliki kemampuan mumpuni. Hal itu agar wisatawan merasa nyaman dan betah ketika berlibur di Kabupaten Garut.

Kabupaten Garut sendiri terkenal dengan berbagai wisatanya, baik wisata alam maupun buatan. Tak sedikit orang yang datang untuk berlibur di Kota Dodol itu.

Maka butuh peran dari pemandu wisata untuk membuat para wisatawan itu betah berada di Kabupaten Garut. “Itu pekerjaan yang menyenangkan,” ucap Wakil Bupati Garut dr Helmi Budiman, Rabu 25 Oktober 2023.

Baca Juga:Ganggu Keindahan, Satpol PP Kabupaten Garut Babat Baliho Partai dan CalonMalu sebagai Magister Pertanian, Bupati Garut Rotasi 2 Kepala Dinas, Ingatkan soal Kerbau, Sapi, Itik, dan Beras

Helmi Budiman mencontohkan, bagaimana pemandu wisata di Bali yang dinilainya luar biasa, dari mulai pengelolaan wisatanya, objek wisata, maupun travelnya.

Ia menuturkan mereka mempersiapkan untuk memastikan  kenyamanan dan kepuasan wisatawan. “Itu yang membuat pemandu wisata harus bisa membuat yang wisata itu betah,” katanya.

Helmi Budiman menyampaikan, Kabupaten Garut memiliki produk unggulan seperti Dodol Garut, produk kulit dan yang lainnya. Hal itu dapat menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Produk tersebut telah eksis dan terkenal di selama bertahun-tahun.

Pemandu Wisata Bisa Mempromosikan Produk Unggulan

Helmi Budiman berharap para pemadu wisata bisa mempromosikan produk unggulan tersebut dengan cerita cerita uniknya.

“Cerita bagaimana supaya belanja jaket kulit, jadi pertama bikin betah, nyaman, yang kedua bikin ingin belanja, yang ketiga justru bikin edukasi terkait dengan wisata yang dikunjungi,” lanjutnya.

Selain mempromosikan produk khas, mereka juga dapat memperkenalkan objek wisata dengan cerita dan sejarah menarik. Salah satunya adalah Objek Wisata Situ Bagendit.

“Bikin bagaimana supaya mereka balik lagi ke Garut, kumaha carana supaya bisa balik deui ka Garut,” pungkasnya. (*)

0 Komentar