Hari Santri, Ponpes Daarul Falah Sukaratu Perkuat Semangat Nasionalisme

Daarul Falah
Santri Pondok Pesantren Daarul Falah Sukaratu Kabupaten Tasikmalaya saat mengikuti Kemah Santri di Objek Wisata Cipanas Galunggung Tasikmalaya.
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sebanyak 350 santri dan santriwati Pondok Pesantren Daarul Falah Sukaratu Kabupaten Tasikmalaya mengikuti kegiatan kemah santri di Objek Wisata Cipanas Galunggung, Jumat (3/11/2023).

Kegiatan yang mengusung tema Jihad Santri Jayalah Negeri itu digelar dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional dan Hari Sumpah Pemuda tahun 2023.

Pimpinan Pondok Pesantren Daarul Falah Sukaratu Kabupaten Tasikmalaya KH Dede Solahudin SPdi mengatakan, para santri dan santriwati mengikuti kegiatan kemah santri di objek wisata Cipanas Galunggung.

Baca Juga:Beli Treadmill Berhadiah Sepeda Lipat di Ace Hardware Plaza Asia AHM Best Student Wadahi Inovasi, Siswa Asal Kuningan Raih Penghargaan

“Mudah-mudahan melalui kegiatan ini para santri dan santriwati bisa mencontoh perjuangan santri dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia termasuk para semangat pemuda,” ujar Dede, kepada Radar.

Menurutnya, santri yang mengikuti kegiatan kemah santri dari Pondok Pesantren Daarul Falah adalah sebanyak 350 orang santri dan santriwati. “Tema kegiatan kemah santri ini, Jihad Santri Jayalah Negeri,” terang Ketua PUI Kabupaten Tasikmalaya ini.

Dalam kegiatan kemah santri ini, terang dia, santri dan santriwati mengikuti penyampaian materi keagamaan dari Yayasan Ponpes Daarul Falah Sukaratu. Kemudian materi kedisiplinan dari Danramil Cisayong dan materi motivasi cara menulis buku atau mengarang buku yang disampaikan oleh pengarang dan penulis buku terkenal dan dosen UNIK Cipasung Asep M Tamam.

“Kemudian ada juga penyampaian materi motivasi tentang anak menjadi dewasa dan pencegahan kenakalan remaja yang disampaikan Ketua KPAID Kabupaten Tasikmalaya Ato Rinanto. Kang Ato memaparkan keberhasilan para pejuang dan pahlawan asal Tasikmalaya seperti KH Zaenal Mustofa yang selalu istiqomah memperjuangkan agama dan negara,” ungkap dia.

Dia berharap, melalui kegiatan kemah santri dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional dan Sumpah Pemuda ini bisa memberi inspirasi dan semangat kepada semua santri dalam perjalanan pendidikan dan pengembangan diri.

“Harapan kepada para santri supaya ke depannya menjadi orang-orang sukses. Sukses dalam artian bukan saja sukses dalam agama, tetapi sukses dalam usaha, sukses dalam karier. Dan semua ini merupakan harapan dan doa kami,” ungkap dia.

Dia mengajak agar para santri terus berdoa kepada Allah SWT agar senantiasa memberikan petunjuk, kekuatan dan kesabaran dalam menjalani perjuangan sebagai santri yang berkomitmen pada Jihad Santri Jayakan Negeri.

0 Komentar