Hancur Berantakan, Dapur Rumah Warga Ciamis Ini Ambruk Usai Diterpa Hujan

rumah ambruk
Rumah Jeje Sutisna di Dusun Legokmenol RT 21/RW 06 Desa Sidamulih Kecamatan Pamarican ambruk. (foto: Tagana untuk RadartasikID)
0 Komentar

CIAMIS, RADARTASIK.ID – Rumah salah satu warga di Dusun Legokmenol RT 21/RW 06 Desa Sidamulih Kecamatan Pamarican rusak parah. Rumah milik Jeje Sutisna (55) itu ambruk sebagian saat hujan mengguyur pada 10 Juni 2024 sekitar pukul 02.30 dini hari.

Selain karena guyuran hujan, kontruksi rumah yang hanya berdinding GRC dan rangka kayu tua itu juga sudah lapuk. Asbes dan genteng pada bagian dapur tampak hancur berantakan di tanah.

Menurut anggota Tagana Kabupaten Ciamis Baehaki Efendi rumah itu ambruk saat penghuni tengah tidur lelap. Untungnya tidak ada korban jiwa.

Baca Juga:Ini Dia Nama-Nama Bakal Calon Pendamping H Yusuf yang Diusulkan PAN di Pilkada 2024!Jelang Pilkada 2024, Kota Tasikmalaya Padat Kandidat, Gelagat Kepemimpinan Darurat!

“Dapur rumah yang ambruk ini milik Jeje Sutisna. Karena kondisi bangunan rumahnya memang kayunya sudah lapuk semua sekitar puluhan tahun dibiarkan, sehingga kejadian ambruk seperti sekarang ini,” katanya kepada RadartasikID, Selasa 11 Juni 2024.

Di dalam rumah, lanjut dia, Jeje tinggal bersama tiga anggota keluarga lainnya. Yaitu isteri dan anak-anaknya. Saat ini ia terpaksa mengungsi ke rumah sang adik yang tidak terlalu jauh dari lokasi.  

“Seluruh bangunan dapur rumah ambruk, dan pemilik rumah sementara waktu diungsikan ke rumah adiknya,” ujarnya.

Setelah kejadian itu, warga dan anggota Tagana yang mendapatkan informasi langsung bekerjasama membersihkan puing reruntuhan. Seluruh relawan dan masyarakat sekitar ikut terlibat.

“Kegiatan itu dengan melakukan kerja bakti oleh warga masyarakat sekitar dan para relawan,”katanya.

Untuk sementara, kata dia, yang bersangkutan telah menerima bantuan logistik dari Dinas Sosial Kabupaten Ciamis.

Sedangkan untuk memperbaiki dapur rumah yang ambruk harus menunggu bantuan material yang diperlukan.

Baca Juga:Supriana Dapat Dukungan dari ‘Ajengan Tajug’ untuk Maju di Pilkada BanjarYanto Oce dan Strategi Silent Majority di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!

“Jeje mengalami kerugian sekitar Rp 15 juta (akibat kejadian itu, red). Agar bisa digunakan dan berdiri kembali butuh bantuan lagi,” pungkasnya. (Fatkhur Rizqi)

0 Komentar