Banyak Perlombaan di Karang Taruna Kawalu Festival 2023, Ada Kompetisi Band Juga Untuk Memeriahkan Hari Jadi Kota Tasikmalaya ke-22

Karang Taruna Festival 2023
Karang Taruna Festival 2023
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Para pemuda Kecamatan Kawalu akan menyelenggarakan Karang Taruna Kawalu Festival pada Sabtu – Senin (28-30/10/2023). Kegiatan tersebut akan dimeriahkan berbagai acara, termasuk kompetisi band.

Rencananya, lokasi event-event tersebut dilaksanakan di area kantor Kecamatan Kawalu. Sehingga warga baik Kawalu dan juga Kecamatan lainnya bisa datang.

Sekretaris Penyelenggara Aris Munandar mengatakan bahwa pihaknya ingin HUT Kota Tasikmalaya semakin menjadi pesta bagi masyarakat. Khususnya di wilayah Kecamatan Kawalu. “Jadi kita adakan berbagai event untuk masyarakat,” ucapnya kepada Radartasik.id, Kamis (26/10/2023).

Baca Juga:Jadi Temuan BPK! Ada 20 Proyek Infrastruktur di Kota Tasikmalaya yang Bermasalah di Tahun 2019Temuan BPK dan Kerugian Negara Korupsi Proyek Jalan Berbeda, Ini Penjelasan Kejaksaan Negeri Kota Tasikmalaya

Festival tersebut akan dimeriahkan oleh Karnaval, Bazar, dan tabligh akbar. Di mana warga bisa mendapatkan hiburan, belanja dan juga pencerahan spiritual.

Ada juga event-event perlombaan yang tentunya berhadiah. Dari mulai qosidah, band dan teks pancasila, mars karang taruna, jalan sehat dan aerobic.

Melalui kompetisi, lanjut Aris, ini menjadi wadah kreativitas khususnya bagi para generasi muda. Sehingga jikwa kompetisi para pemuda bisa menumbuhkan kreativitas. “Maksudnya jiwa kompetisi dalam hal positif,” katanya.

Kendati demikian, pihaknya membatasi peserta untuk setiap kompetisi. Hal ini supaya penyelenggaraanya bisa terkelola dengan baik.

Pihaknya berharap dengan event-event yang dilaksanakan bisa mendorong perekonomian masyarakat. Pasalnya dalam bazar pun penyelenggara melibatkan banyak UMKM. “Karena kami juga ingin ekonomi masyarakat bisa lebih maju lagi,” terangnya.

Penyelenggaraan event tersebut tentunya bukan karena peran pemuda saja. Namun juga dukungan dari pemerintah dan masyarakat Kawalu. “Event ini dilakukan secara kolaborasi,” tuturnya.

Penyelenggara pun mengundang Pj Wali Kota Tasikmalaya Dr Cheka Virgowansyah di acara puncaknya. Pihaknya berharap pimpinan Kota Tasikmalaya tersebut bisa hadir.(*)

0 Komentar