Baliho Ganjar-Mahpud Bakal Kepung 69 Kelurahan di Kota Tasikmalaya

baliho ganjar-mahpud
Pekerja menyiapkan baliho ganjar. foto: Firgiawan
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Momentum kampanye resmi telah dimulai sejak 28 November. Tim Pemenangan Daerah (TPD) untuk Ganjar Pranowo – Mahfud MD di Kota Tasikmalaya pun langsung menggebrak dengan menyiapkan sejumlah baliho besar di seluruh penjuru kota.

Setidaknya akan ada 5 baliho besar di setiap kelurahan, masing-masing berukuran 3×2 meter dan menampilkan gambar pasangan calon yang didukung oleh PDIP, PPP, Perindo, dan Hanura itu. “Di 69 kelurahan di Kota Tasikmalaya, akan dipasang 5 spanduk di setiap kelurahan,” ungkap H Muslim, Ketua DPC PDIP Kota Tasikmalaya, kepada Radar, pada Rabu (29/11/2023).

Sesuai arahan dari pusat, lanjut Muslim, tiga truk telah dipersiapkan untuk mendistribusikan spanduk yang saat ini masih dalam proses perakitan itu.

Baca Juga:Titik-Titik Ini Tak Boleh Dipasangi Alat Peraga KampanyeBantuan Kemanusiaan untuk Palestina di Ciamis Terkumpul Rp 2 Miliar

Ia menjelaskan bahwa jaringan partai koalisi juga akan melakukan sosialisasi konvensional terkait visi, misi, dan program unggulan Ganjar-Mahfud.

“Selain strategi darat, kami juga akan menyosialisasikan pesan secara massif melalui jaringan manajemen partai ke masyarakat. Tim Pemenangan Nasional memberikan instruksi untuk menyebarkan pesan sebesar-besarnya di setiap daerah. Di Jawa Barat saja, sudah ada 27.000 spanduk yang disiapkan, termasuk di kota kami, sebagai salah satu inisiatif awal kampanye,” terang Wakil Ketua DPRD tersebut.

Asep Devo, pengurus PAC PDIP Bungursari, menambahkan bahwa selain melibatkan spanduk, 800 angkutan umum satu arah juga akan dilengkapi dengan spanduk yang menampilkan pasangan Ganjar-Mahfud.

“Kami, bersama dengan PAC-PAC lainnya, saat ini sedang mempersiapkan, selain pemasangan spanduk di setiap kelurahan,” ujarnya. (firgiawan)

Baca berita dan artikel lainnya di google news

0 Komentar