HEBAT! Atlet Dayung Asal Pangandaran Mengukir Prestasi di Cina, Dapat Medali Emas di Asia Pacific Rowing Master Race

Atlet Dayung Asal Pangandaran
Atlet Dayung Asal Pangandaran meraih medali emas pada kejuaraan dayung di Cina. (Istimewa)
0 Komentar

PANGANDARAN, RADARTASIK.ID – Ryan Muhadi (20), atlet dayung asal Pangandaran meraih prestasi di Cina. Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) itu meraih medali emas di kejuaraan dayung.

Atlet dayung asal Pangandaran tersebut merupakan pemuda asal Desa Babakan Kabupaten Pangandaran. Dia menjadi perwakilan kampusnya di kejuaraan Internasional itu.

Dihubungi lewat WhatsApp, Ryan Muhadi menuturkan, kejuaraan itu bertajuk Asia Pacific Rowing Master Race. Kegiatannya berlangsung Minggu 13 Agustus 2023.

Baca Juga:Sekretariat Gerakan Pramuka Kota Banjar Kado Manis di Hari Pramuka ke-62Niat Mau Check Up Bekas Kecelakaan ke Rumah Sakit, Warga Desa Kalipucang Pangandaran Ini Malah Kecelakaan Lagi

“Alhamdulillah dapat dua medali emas cabor dayung di Cina. Pertandingannya Minggu siang,” ungkapnya, Senin 14 Agustus 2023.

Ryan Muhadi tergabung dengan satu tim dayung bersama empat rekanannya, yakni Andri Nugraha, Rizky Muhammad Ikhsan dan Muhammad Habil Yasin. “Kami berlima dari Indonesia mewakili UPI Bandung dari UKM Dayung,” ucapnya.

Atlet Dayung Asal Pangandaran Siap Ukir Prestasi Lain

Kata Ryan Muhadi, kompetisi itu diikuti perwakilan dari lima negara, yang berjumlah ratusan peserta. “Tentunya ini menjadi kebanggaan bisa meraih emas dan bersaing dengan ratusan peserta,” ujarnya.

Atlet dayung asal Pangandaran itu bercerita pengalamannya pernah bertanding di Porda Jabar 2022 dan Kejurnas Dayung 2022. “Saya sudah menggeluti sebagai atlet dayung sejak duduk di bangku kelas 2 SMA saat di Pangandaran,” ucapnya.

Ia mengatakan apa yang diraihnya merupakan hasil kerja keras dan latihan intens. “Kami latihan dulu di danau venue Situ Cipule untuk persiapan tanding event di Cina dan dilatih di sana hampir tiap hari,” beber atlet dayung asal Pangandaran itu.

Dirinya siap kembali mengukir prestasi ke depannya di cabor dayung. “Ini jadi motivasi ke depannya untuk terus berprestasi,” ujarnya. (*)

0 Komentar