JAKARTA, RADARTASIK.ID – Kemenko PMK memberi penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Award kepada 22 provinsi dan 334 kabupaten/kota. Salah satunya Pemerintah Kota Tasikmalaya.
Penghargaan itu bertajuk Wujud nyata komitmen Pemda dalam mendukung program jaminan kesehatan nasional bagi masyarakat Indonesia. Berlangsung di Balai Sudirman, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa 14 Maret 2023.
Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian menyerahkan langsung penghargaan itu kepada Pj Wali Kota Tasikmalaya Dr Cheka Virgowansyah. Cheka datang ke Jakarta bersama Kadinsos Hendra Budiman, Kadinkes Uus Supangat, Kadisdukcapil Imih M Munir.
Baca juga: BPR Artha Sukapura Tasikmalaya Undi Hadiah Mobil Toyota Calya
Hadir pada acara itu Menko PMK, Menteri Keuangan, Menteri Kesehatan, Menteri Sosial, Kepala Bappenas, Direktur BPJS Kesehatan dan Ketua Dewan Jaminan Sosial Nasional.
Hadir pula dalam kesempatan tersebut Wakil Presiden Republik Indonesia KH Maruf Amin.
Dalam sambutannya ia menyatakan apresiasi sebesar-besarnya atas komitmen pemerintah daerah dalam menjalankan Intruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Program Jaminan Kesehatan Nasional.