Camping ground Bandung yang kedua masih ada di wilayah Pangalengan, yakni Taman Langit Pangalengan 360.
Di Taman Langit Pangalengan 360 pengunjung dapat menyaksikan pemandangan alam yang menakjubkan dari ketinggian 1.670 meter di atas permukaan laut.
Bagi yang tertarik berkemah di sini harus membayar tiket camping sebesar Rp35.000/orang/malam dan sudah termasuk tiket masuk. Sementara itu, harga tiket parkir pengunjung yang berkemah adalah Rp20.000 per malam.
Baca Juga:Unik dan Asri, 5 Glamour Camping Bandung Ini Pastinya Bakal Bikin BetahSalma Salsabil Besok Akan Tampil di Event Oppal JamSation di Hublife Jakarta, Cek Informasi Selengkapnya di Sini!
Green Corner adalah salah satu camping ground Bandung yang berlokasi di Kp. Cipangisikan, Warnasari, Kecamatan Pangalengan.
Camping ground ini menawarkan sensasi berkemah di pinggir Situ Cileunca, sebuah danau buatan yang sudah ada sejak jaman Belanda yang dimanfaatkan untuk keperluan pembangkit listrik dan irigasi.
Fasilitas yang disediakan pengelola juga cukup lengkap antara lain kamar mandi, ruang makan, tempat cuci piring, musala, serta warung.
Harga tiket camping di sini adalah Rp25.000. Sedangkan bagi pengunjung yang tidak kemah adalah Rp10.000. Pengelola juga menyediakan penyewaan tenda bagi pengunjung yang tidak membawa tenda sendiri. (*)