270 Ribu KK di Kabupaten Tasikmalaya Berisiko Lahirkan Stunting Baru

SINGAPARNA, RADARTASIK.ID – Sebanyak 270 ribu kepala keluarga (KK) se-Kabupaten Tasikmalaya berisiko melahirkan anak stunting baru.

Hal itu terungkap saat penyuluhan gizi dan pencegahan stunting dari Polres Tasikmalaya, Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial di Aula Islamic Center (IC), Selasa 14 Maret 2023.

Kepala Bidang Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana DSPPKB-P3A Kabupaten Tasikmalaya Dadan Hamdani SKM MSi mengatakan kegiatan ini sanga penting.

Sehingga masyarakat bisa memahami soal gizi yang dampaknya terhadap penurunan angka pengerdilan.

Baca Juga: Siswa Penderita Tumor Mulut, Ditinggalkan Ayah dan Berjuang Tuntaskan Sekolah

“Terima kasih kepada Polres Tasikmalaya, Dinas Kesehatan. Kita terus bersinergi dengan semua stakeholder,” ungkap dia.

Lanjut Dadan, beberapa langkah terkait upaya pencegahan stunting, terutama kepada pada keluarga yang berisiko terkena stunting.

“Kita tahu di Kabupaten Tasikmalaya, dari hasil pendataan keluarga, kurang lebih dari 550 ribu kepala keluarga (KK) yang ada, itu 270 ribu KK-nya berisiko stunting,” terang dia.

Kata dia, di antaranya ada calon pengantin (catin) baik dari sisi ekonomi atau kekurangan gizi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *