Siapa Filip Stojilkovic? Striker Pisa yang Berani Menolak Pinangan Juventus

Filip Stojilkovic
Filip Stojilkovic Foto: Tangkapan layar Instagram@filip.stojilkovic
0 Komentar

Musim itu, Stojilkovic mencetak enam gol dari 18 penampilan, sementara Balotelli mengoleksi lima gol dari jumlah laga yang sama.

Hubungan keduanya terbilang dekat. Dalam wawancara dengan Weszlo pada Juli 2025, Stojilkovic memuji Balotelli setinggi langit.

“Dia orang yang fantastis. Jika hanya membaca media, Anda mungkin mengira dia sosok kontroversial. Kenyataannya berbeda. Di Sion, Balotelli banyak membantu saya. Kami sangat akrab. Dia pemain terbaik yang pernah bermain bersama saya,” ujarnya.

Namun, yang paling mencuri perhatian adalah pengakuan Stojilkovic soal Juventus.

Baca Juga:Gagal Pulangkan Perisic, Inter Incar Anak Asuh De Rossi yang Diminati JuventusMattia Della Rocca: Cara Gasperini Patahkan Mitos Pemain Muda Kurang Dipercaya di Italia

Dalam wawancara yang sama, ia mengungkap pernah menolak tawaran dari Bianconeri.

Keputusan itu diambil setelah berdiskusi dengan keluarga, termasuk sang kakak yang juga menjadi agennya.

“Saya akan langsung dipinjamkan, mungkin menghabiskan waktu tiga tahun. Di sisi lain ada Darmstadt, klub yang benar-benar menginginkan saya dan sedang membangun proyek promosi. Saya memilih Jerman,” katanya.

Sebuah keputusan yang menunjukkan keberanian dan kejelasan visi karier, memilih jalur berkembang ketimbang sekadar nama besar.

Kini, di Pisa, Stojilkovic diharapkan menjadi bagian penting dari proyek Gilardino.

Dalam skema 3-4-2-1, ia bisa dimainkan sebagai striker tunggal, atau beroperasi di antara dua gelandang serang.

Jika Gilardino kembali ke formasi 3-5-2, Stojilkovic juga nyaman ditempatkan sebagai salah satu dari dua penyerang.

Baca Juga:Intip Calon Lawan AS Roma di Babak 16 Besar Liga EuropaAS Roma dan Napoli Bersaing Ketat Rekrut Gelandang Atalanta

Dengan investasi Rp51 miliar dan profil yang menjanjikan, Pisa berharap Filip Stojilkovic bukan sekadar tambahan kedalaman skuad, melainkan potongan kunci dalam ambisi klub untuk melangkah lebih jauh musim ini.

0 Komentar