Kapolres Tasikmalaya Rotasi Perwira, Tekankan Inovasi dan Kuatkan Integritas

Rotasi Perwira di Polres Tasikmalaya
Perwira polisi di Polres Tasikmalaya mengikuti sera terima jabatan, Jumat 30 Januari 2026. (Istimewa For Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Jabatan Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Tasikmalaya resmi berganti. AKP Ajat Sudrajat menyerahkan tongkat komando kepada pejabat baru, AKP Didit Permadi, dalam upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang digelar di Lapangan Hitam Mapolres Tasikmalaya, Jumat pagi (30/1/2026).

Pergantian jabatan tersebut menjadi bagian dari penyegaran organisasi di lingkungan Polres Tasikmalaya. Selain posisi Kasat Lantas, rotasi juga terjadi pada jabatan Kapolsek Sukaraja. Kompol Puryono memasuki masa purna tugas dan posisinya kini diisi AKP Ikhwan.

Tak hanya itu, Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya AKP Ridwan Budiarta juga turut meninggalkan jabatannya untuk mengikuti pendidikan Sekolah Staf dan Pimpinan Menengah (Sespima) Polri. Sementara Kasat Pol Air, Dudung Supriatna, resmi memasuki masa pensiun.

Baca Juga:Sekda Kabupaten Tasikmalaya Jadi Staf Ahli, Bupati Lakukan Rotasi dan Mutasi 24 PejabatGP Ansor Kabupaten Tasikmalaya Kuatkan Kader, Gelar Konsolidasi Organisasi di Enam Zona

Kapolres Tasikmalaya, AKBP Wahyu Pristha Utama, yang memimpin langsung upacara sertijab mengatakan mutasi jabatan merupakan hal wajar dalam dinamika organisasi Polri, sebagai langkah penyegaran sekaligus peningkatan kinerja.

“Serah terima jabatan ini merupakan hal biasa dalam rangka pembinaan dan penyegaran organisasi, agar kinerja semakin optimal,” ujar Wahyu.

Ia menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para pejabat lama atas dedikasi dan pengabdian selama bertugas di Polres Tasikmalaya.

“Kami mengucapkan terima kasih atas pengabdian rekan-rekan yang memasuki masa purna tugas, yang berdinas di tempat baru, maupun yang menempuh pendidikan. Selamat datang kepada pejabat baru, segera beradaptasi dan berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” katanya.

Wahyu berharap para pejabat baru mampu menghadirkan gagasan segar, langkah kreatif, serta inovasi demi meningkatkan kualitas pelayanan kepolisian di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

“Pemimpin baru harus membawa ide-ide baru dan terobosan inovatif, sehingga pelayanan kepada masyarakat semakin maksimal,” tambahnya.

Kapolres menekankan empat poin utama kepada jajarannya, yakni menjalankan tugas dengan dedikasi penuh, memastikan seluruh kegiatan sesuai perencanaan dan aturan hukum, memperkuat pengawasan internal maupun eksternal, serta menjadikan integritas sebagai landasan utama dalam setiap pengambilan keputusan.

Baca Juga:Anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya Aldira Yusup Soroti Penutupan Tambang Emas: WPR Belum Dirasakan Rakyat!Anggota DPRD Jabar Arip Rachman Salurkan 2.500 kWh Listrik Gratis untuk Warga Kurang Mampu di Tasikmalaya

“Pakta integritas ini kami buat agar kinerja tetap terjaga dan terbuka. Kami ingin Polri benar-benar hadir dan dipercaya masyarakat,” tegas Wahyu.

0 Komentar