BANDUNG, RADARTASIK.ID – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) resmi menunjuk Uu Ruzhanul Ulum sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Provinsi Jawa Barat. Penunjukan tersebut ditetapkan melalui Surat Keputusan (SK) yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP PPP, Muhamad Mardiono, di Jakarta.
SK pengangkatan tersebut mulai berlaku efektif sejak Senin, 26 Januari 2026. Penetapan ini dinilai sebagai langkah strategis DPP PPP dalam melakukan konsolidasi dan penyegaran organisasi, khususnya di Jawa Barat yang selama ini menjadi salah satu basis penting perolehan suara nasional.
Usai menerima mandat, Uu Ruzhanul Ulum menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan oleh pimpinan pusat. Mantan Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2018–2023 itu menegaskan komitmennya untuk segera bekerja membangun soliditas internal serta mengembalikan kejayaan PPP di Jawa Barat.
Baca Juga:Wajah Baru Pengurus PAC PDIP Tamansari, Imam Mulyana Isi Kursi SekretarisKiai Miftah Fauzi Membaca Ulang Kota Tasikmalaya!
“Ini adalah amanah besar. Saya berharap PPP Jawa Barat bisa bangkit dan bergerak maju melalui langkah-langkah konkret yang akan dilakukan bersama seluruh jajaran pengurus. Fokus utama kami adalah memperkuat konsolidasi dan menyiapkan partai menghadapi agenda politik ke depan,” ujarnya.
Salah satu agenda penting yang menjadi perhatian utama di bawah kepemimpinannya adalah penyelenggaraan Musyawarah Wilayah (Muswil) DPW PPP Jawa Barat. Sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai, Muswil wajib dilaksanakan paling lambat tiga bulan setelah Muktamar.
Uu memastikan seluruh tahapan organisasi akan dijalankan sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Muswil merupakan agenda wajib dan tidak boleh melewati batas waktu. Ini adalah bagian dari kesinambungan organisasi yang akan berlanjut hingga Mukernas dan agenda strategis partai lainnya,” tegasnya.
Dalam menjalankan tugasnya, Uu Ruzhanul Ulum akan didampingi oleh struktur kepengurusan sementara, yakni Cecep Supriyanto sebagai Plt Sekretaris DPW PPP Jawa Barat dan Adang Suyatna sebagai Plt Bendahara.
Pengangkatan Uu Ruzhanul Ulum mendapat respons positif dari internal partai. Basuki Rahmat, kader senior PPP yang pernah menjabat sebagai Dewan Pakar DPW PPP Jawa Barat, menyampaikan optimisme besar terhadap kepemimpinan tokoh yang dikenal dengan julukan “Panglima Santri” tersebut.
