RADARTASIK.ID – Mantan pelatih AC Milan, Fabio Capello, melontarkan kritik tajam usai hasil imbang yang diraih Rossoneri saat menghadapi AS Roma.
Menurut Capello, performa Milan dalam laga tersebut menunjukkan tanda-tanda yang membuat mereka sulit mengejar Inter Milan di puncak klasemen, terlebih jarak kini melebar menjadi lima poin.
Berbicara sebagai tamu di program Radio Anch’io Sport di RadioUno, Capello menilai Milan tampil mengecewakan, terutama di babak pertama.
Ia menyebut permainan Rossoneri terlalu pasif dan minim gagasan.
Baca Juga:CEO AC Milan Turun Gunung Angkut Bek Andalan Lazio, Real Madrid Senyum LebarMantan Asisten Pelatih AS Roma Dipecat karena ChatGPT
“Kemarin Milan menjalani babak pertama yang sangat defensif dan cenderung menyerah, tanpa visi permainan yang jelas. Sebaliknya, saya justru menyukai Roma. Mereka menciptakan banyak peluang dan sebenarnya bisa unggul dua atau tiga gol. Kesempatan mereka sangat banyak,” ujar Capello.
Capello menilai Roma tampil lebih berani dan agresif, sementara Milan terlihat seperti tim yang masih mencari-cari bentuk permainan.
Ia juga menyoroti peran dua penyerang Milan yang dinilainya kurang aktif saat tidak menguasai bola.
“Roma terlihat sebagai tim yang mencoba dan berani mengambil risiko. Milan justru seperti bermain dengan cara coba-coba. Yang membuat saya heran, dua penyerang mereka sangat pasif ketika tidak memegang bola,” lanjutnya.
Lebih jauh, Capello menegaskan bahwa masalah utama Milan bukan sekadar taktik, melainkan soal karakter dan kepribadian tim.
Menurutnya, Rossoneri tampil tanpa kepercayaan diri dan mentalitas kuat yang seharusnya dimiliki tim papan atas.
“Ini adalah Milan tanpa kepribadian. Tanpa karakter yang biasanya terlihat dalam setiap pertandingan dari tim yang benar-benar yakin akan kekuatannya. Dengan kondisi seperti ini, menurut saya akan sangat sulit bagi Milan untuk bisa mengejar Inter,” tegas pelatih legendaris Italia itu.
Baca Juga:Ambrosini Kritik Penyerang AC Milan Saat Lawan AS Roma: Mereka Selalu Diselamatkan MaignanJurnalis Italia Tuding Sindiran Fabregas ke Allegri Salah Alamat: Sepak Bola Bukan Hanya Soal Main Cantik
Sebaliknya, Capello justru memuji Inter Milan, yang menurutnya memiliki identitas dan mental juara yang sangat jelas.
“Inter memiliki kepribadian yang unik. Mereka tahu apa yang mereka inginkan di lapangan,” ujarnya.
Ia sebenarnya mengakui sempat memiliki ekspektasi tinggi terhadap Milan sebelumnya. Namun, penampilan kontra Roma membuat keyakinannya memudar.
