Pada Februari 2026, Pasukan Pangeran Biru Pentas di Asia, Ini Jadwal Persib vs Ratchaburi FC di Stadion GBLA

Jadwal Persib vs Ratchaburi FC di Stadion GBLA
Pada Februari 2026, Pasukan Pangeran Biru Pentas di Asia, Ini Jadwal Persib vs Ratchaburi FC di Stadion GBLA.
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Pada Februari 2026, Persib bakal kembali pentas di kompetisi kasta kedua Asia atau AFC Champions League 2.

Pada Februari mendatang, Persib akan menjalani laga babak 16 besar AFC Champions League 2.

Di babak gugur, Pasukan Pangeran Biru bakal berhadapan dengan klub asal Thailand, Ratchaburi FC.

Akan ada 2 pertandingan yang dijalani di babak 16 besar.

Masing-masing pertandingan terdiri dari 1 tandang dan 1 kandang.

Baca Juga:Ramai Layvin Kurzawa Berpeluang Gabung Persib, Bojan Hodak Pastikan Bakal Ada Pemain Baru yang Datang, Siapa?Persib Tak akan Lakukan Perombakan, Bojan Hodak Lebih Memilih Penguatan Tim, Bakal Rekrut Layvin Kurzawa?

Pada pertemuan pertama, Persib akan menghadapi Ratchaburi FC di kandangnya, Ratchaburi Stadium.

Berdasarkan jadwal dari AFC, Ratchaburi FC vs Persib akan berlangsung pada Rabu 11 Februari 2026.

Duel keduanya bakal dimulai pada pukul 19.15 WIB.

Kemudian pada pertemuan kedua, tim asal Kota Bandung akan menjamu Ratchaburi FC di Stadion GBLA.

Jadwal Persib vs Ratchaburi FC leg 2 akan dilaksanakan pada Rabu 18 Februari 2026 mulai pukul 19.15 WIB.

Pada laga ini, Bobotoh tentu bakal lebih leluasa untuk menyaksikan pertandingan secara langsung di stadion.

Diprediksi, penampilan Persib di kancah Asia ini bakal menghadirkan antusiasme yang tinggi dari Bobotoh.

Apalagi, laga babak 16 besar amat krusial bagi tim Maung Bandung.

Di babak 16 besar bakal menentukan tim yang lolos ke babak berikutnya dan tim yang tersingkir dari jalur menuju puncak AFC Champions League 2.

Baca Juga:Lepas 2 Bek, Persib Cari Pengganti dari Prancis?Ini Jadwal Pamungkas Persib di Januari 2026, Bakal Hadapi Persis Solo di Stadion Manahan

Sebagai informasi tambahan, Teja Paku Alam dkk datang ke babak 16 besar dengan berstatus juara grup.

Pada fase grup, tim ini menempati posisi pertama Grup G dengan mengumpulkan 13 poin.

Atau, unggul 3 poin dari Bangkok United dan Lion City Sailors yang secara berurutan berada di posisi 2 dan 3.

Sementara itu, Ratchaburi FC datang ke babak 16 besar dengan berstatus runner up grup.

Ratchaburi FC finis di peringkat 2 klasemen akhir Grup F dengan perolehan 9 poin.

Sebagai informasi tambahan, Persib punya catatan yang manis ketika berhadapan dengan klub asal Thailand.

Pada babak penyisihan grup, Persib pernah berhadapan dengan tim asal Thailand, Bangkok United.

Anak asuh Bojan Hodak berhasil mencatatkan 2 kemenangan dalam 2 pertemuan dengan Bangkok United di fase grup.

Kemudian, bagi Persib. Thailand bukan tempat yang asing.

Sebelum Super League dimulai, tim ini pernah menjalani pemusatan latihan di Negeri Gajah Putih.

0 Komentar