RADARTASIK.ID – Persib telah melepas 2 bek. Rezaldi Hehanussa dan Hamra Hehanussa menjadi 2 pemain belakang yang dilepas.
Persib melepas keduanya secara sementara. Rezaldi Hehanussa dan Hamra Hehanussa dipinjamkan ke Persik hingga putaran 2 Super League 2025-2026 berakhir.
Setelah melepas 2 bek, tim Maung Bandung dirumorkan bakal merekrut pemain anyar pada bursa transfer putaran 2.
Baca Juga:Ini Jadwal Pamungkas Persib di Januari 2026, Bakal Hadapi Persis Solo di Stadion ManahanMemulai Putaran 2 Dihadapan Bobotoh, Ini Jadwal Persib vs PSBS Biak pada Laga Pekan ke-18 Super League 2026
Calon pemain Persib yang ramai diperbincangkan baru-baru ini yakni Layvin Kurzawa.
Layvin Kurzawa dikabarkan berpeluang menjalin kerja sama dengan Persib.
Tim Pangeran Biru dapat mendatangkan bek asal Prancis ini secara gratis.
Hal itu karena dia berstatus sebagai pemain tanpa klub sejak 1 Juli 2025 berdasarkan Transfermarkt.
Pemain kelahiran 1992 ini dikenal sebagai pemain yang memiliki segudang pengalaman bermain di klub Eropa.
Dirinya, pernah berseragam PSG sejak musim 2015-2016 hingga 2021-2022 dan 2023-2024.
Layvin Kurzawa pernah menjadi rekan kerja Kylian Mbappe ketika keduanya masih berseragam PSG.
Bahkan, Layvin Kurzawa sudah merasakan 5 kali Juara Liga Prancis.
Dengan pengalaman itu, tentu Kurzawa memiliki kemampuan yang matang terutama dalam mengawal barisan pertahanan.
Baca Juga:Bobotoh Mari Ketahui 5 Calon Pemain Persib Bandung yang Ramai Diperbincangkan, Salah Satunya Mantan Pemain PSGMantan Rekan Kylian Mbappe di PSG Berpeluang Gabung Persib Bandung, Ini Profil dan Statistik-nya
Kemampuan seperti ini dibutuhkan Persib untuk mengarungi putaran 2 Super League dan babak gugur AFC Champions League 2.
Persib dapat mempertimbangkan Kurzawa untuk menambah kekokohan di sektor pertahanan atau untuk menciptakan ke dalaman skuad setelah melepas Rezaldi dan Hamra.
Dia yang posisi utamanya sebagai bek kiri dapat dimainkan bersama Julio Cesar, Patricio Matricardi, Federico Barba maupun Frans Putros.
Peluang Kurzawa Merapat ke Persib
Peluang keduanya menjalin kerja sama terbuka lebar pada bursa transfer putaran 2.
Seperti yang telah diinformasikan di atas. Pemain berusia 33 tahun itu berstatus tanpa klub sejak tahun lalu.
Karena itu, dia dapat berlabuh ke klub manapun, termasuk tim Indonesia, Persib Bandung.
Begitupun dengan Persib. Tim peraih juara 2 kali berturut-turut ini bisa mendapatkan jasanya secara gratis.
Dilihat di website Transfermarkt, Selasa 20 Januari 2026, persentase peluang Kurzawa gabung Persib mencapai 78 persen dan masih berpotensi mengalami kenaikan.
Persentase ini tentu terbilang tinggi.
Akan tetapi, hingga artikel ini ditayangkan. Dikaitkannya dengan Persib baru sebatas rumor transfer.
