TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya berpeluang menerima hibah dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta.
Namun hingga kini, peluang itu masih sebatas informasi awal, belum berwujud kepastian.
Wakil Wali Kota Tasikmalaya, Diky Candra membenarkan adanya kabar rencana hibah tersebut.
Baca Juga:Pergantian Dandim 0612/Tasikmalaya, Tantangan Stabilitas Wilayah MenantiPolisi Telusuri Asal Limbah Diduga Pasca Melahirkan yang Ditemukan di Perum BRP Kota Tasikmalaya
Informasi itu ia peroleh dari jejaringnya di tingkat nasional, termasuk rekan yang kini menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI.
“Informasinya memang sudah ada, tapi detailnya belum saya terima secara utuh,” kata Diky, Rabu (14/1/2026).
Satu hal yang sudah bisa dipastikan, hibah tersebut bukan dalam bentuk uang tunai.
Diky menyebut, bantuan kemungkinan besar berupa barang yang dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan di Kota Tasikmalaya.
“Kalau lihat arahnya, kemungkinan hibah barang. Tapi diperuntukkan untuk sektor apa, itu yang belum jelas,” ujarnya.
Ia memilih menahan diri untuk tidak berspekulasi lebih jauh.
Menurutnya, tanpa kejelasan resmi dari Pemerintah Provinsi Jakarta, segala asumsi hanya akan memicu harapan yang belum tentu terealisasi.
Untuk memastikan kebenaran informasi sekaligus mekanisme hibah, Diky berencana segera bertolak ke Jakarta dalam waktu dekat.
Baca Juga:Karcis Parkir Masih Harus Diminta, Dishub Kota Tasikmalaya Pilih Membina Jukir daripada MenindakDelapan Pendaftar Ramaikan Pemilihan Rektor Unsil Tasikmalaya, Satu Kandidat dari Unpad
Langkah itu dilakukan agar Pemkot Tasikmalaya tidak hanya menjadi penonton, melainkan aktif menjemput peluang.
“Insyaallah saya akan ke Jakarta untuk memastikan langsung. Kalau memang jadi, tentu ini kabar baik dan harus dimanfaatkan seoptimal mungkin,” katanya.
Diky menegaskan, Pemerintah Kota Tasikmalaya terbuka terhadap kerja sama antardaerah, selama berdampak langsung pada peningkatan pelayanan publik dan kesejahteraan warga.
“Mudah-mudahan ikhtiar ini membawa manfaat untuk masyarakat Kota Tasikmalaya. Mohon doanya,” pungkasnya. (firgiawan)
