TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Seorang pemuda bernama Ega (22), warga Kampung Cikupa, Desa Linggaraja, Kecamatan Sukaraja, ditemukan meninggal dunia setelah terseret ombak dan tenggelam di Pantai Pamayangsari, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Minggu (11/1/2026).
Peristiwa tersebut bermula pada Sabtu (10/1/2026) sekitar pukul 14.30 WIB. Saat itu dilaporkan seorang pengunjung laki-laki terbawa arus ke tengah laut di Pantai Pamayangsari, Desa Cikawungading, Kecamatan Cipatujah.
Korban diketahui melakukan aktivitas berenang seorang diri. Sebelum berenang, korban sempat membuka pakaian dan kemudian masuk ke laut hingga akhirnya menghilang terseret arus.
Baca Juga:Sekda Kabupaten Tasikmalaya Jadi Staf Ahli, Bupati Lakukan Rotasi dan Mutasi 24 PejabatGP Ansor Kabupaten Tasikmalaya Kuatkan Kader, Gelar Konsolidasi Organisasi di Enam Zona
Setelah menerima laporan, Tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, BPBD, Tagana, Satpol Airud, Koramil, Polsek, serta relawan langsung melakukan upaya pencarian pada Minggu pagi (11/1/2026).
Ketua FK Tagana Kabupaten Tasikmalaya, Jembar Adisetya, menjelaskan bahwa pencarian dilakukan dengan menyisir bibir pantai. Tim gabungan berjalan kaki menyusuri Pantai Cemara Pamayangsari dan wilayah sekitarnya.
Selain penyisiran darat, pencarian juga dilakukan melalui jalur laut. Anggota Basarnas, BPBD, Tagana, Polairud, Balawista, serta Tim SAR Nelayan menggunakan kapal motor menyisir perairan Pantai Pamayangsari dan sekitarnya hingga jarak kurang lebih satu kilometer dari bibir pantai.
“Korban ditemukan di Pantai Cemara Pangkalan, Pamayangsari berjarak sekitar 15 kilometer dari lokasi kejadian, dan dievakuasi jenazahnya ke Puskesmas Cikalong Minggu (11/1/2026) sekitar pukul 16.05 WIB,” kata Jembar.
Menurut Jembar, setelah proses identifikasi, jenazah korban langsung dibawa oleh pihak keluarga untuk dimakamkan di kampung halamannya di Kecamatan Sukaraja. “Kami terus menghimbau agar masyarakat atau wisatawan berhati-hati saat aktivitas berenang di pantai,” ujarnya.
Sementara itu, Forum Relawan Bencana Tasikmalaya, Gugun Gunawan, menambahkan bahwa korban terseret ombak saat berenang di Pantai Pamayangsari, Kecamatan Cipatujah. Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu (10/01/2026) sekitar pukul 14.30 WIB ketika korban berenang sendirian tanpa ditemani rekan lainnya.
“Berdasarkan keterangan saksi bahwa korban terlihat berenang sendirian kemudian tersapu ombak dan tenggelam, ditemukan pula satu unit kendaraan motor milik korban dan satu set pakaian korban di warung sekitar pantai,” terang dia. (dik)
