Mobi Listrik BYD Sealion 06 Dapat Upgrade Besar, Sekali Cas Bisa Jalan Hingga 710 KM

Mobi Listrik
Mobi Listrik BYD Sealion 06 Dapat Upgrade Besar, Sekali Cas Bisa Jalan Hingga 710 KM
0 Komentar

RADARTASIK.ID – BYD kembali menarik perhatian pasar kendaraan listrik global dengan meluncurkan BYD Sealion 06 EV terbaru pada 2 Januari 2026, SUV listrik kompak ini hadir membawa pembaruan signifikan.

Salah satu peningkatan paling menonjol pada BYD Sealion 06 EV terbaru terletak pada sektor baterai.

Mobil listrik ini kini dibekali Blade Battery berbasis lithium iron phosphate (LFP) dengan dua pilihan kapasitas baru, yakni 75,616 kWh dan 82,732 kWh.

Baca Juga:Berapa Harga Mobil Listrik Wuling di Tahun 2026? Ini Update TerbarunyaDaftar Mobil Listrik dengan Harga di Bawah Rp500 Juta Per Januari 2026

Berdasarkan standar pengujian CLTC, varian dengan baterai 75,616 kWh mampu menempuh jarak hingga 620 km dalam sekali pengisian daya.

Sementara itu, varian tertinggi dengan baterai 82,732 kWh sanggup melaju hingga 710 km, angka yang tergolong sangat impresif untuk sebuah SUV listrik di kelasnya.

Jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, peningkatan ini jelas terasa cukup mencolok.

Model lama hanya menawarkan baterai berkapasitas 65,28 kWh dengan jarak tempuh 520 km serta 78,72 kWh dengan daya jelajah 605 km.

Namun, peningkatan kapasitas baterai tersebut turut membawa konsekuensi pada bobot kendaraan.

Varian 75,616 kWh kini memiliki berat kosong sekitar 2.040 kg, dengan bobot baterai mencapai 538,6 kg.

Sementara varian 82,732 kWh mencatatkan berat total sekitar 2.080 kg, di mana baterainya sendiri berbobot 571,3 kg.

Baca Juga:Tidak Takut Kehabisan Daya, XPeng P7+ 2026 Tawarkan Jarak Tempuh 1.550 KMMobil Listrik Baru Penantang Geely EX5, Leapmotor B10 Segera Masuk Indonesia

Meski bobot meningkat, BYD memastikan hal ini tidak mengorbankan performa berkendara.

Untuk mengimbangi bobot tambahan tersebut, BYD melakukan peningkatan besar pada sektor motor listrik.

Berdasarkan data yang dirilis Kementerian Perindustrian dan Teknologi Informasi (MIIT) Cina, BYD Sealion 06 EV terbaru kini mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga 270 kW atau setara dengan 362 hp.

Angka ini melonjak drastis dibandingkan generasi sebelumnya yang hanya berada di kisaran 170 hingga 180 kW.

Lonjakan tenaga hingga sekitar 90 kW atau setara 121 hp ini tergolong sangat penting untuk segmen SUV listrik kompak.

Meski demikian, BYD tetap membatasi kecepatan maksimum Sealion 06 EV pada angka 210 km/jam, demi menjaga keseimbangan antara performa, efisiensi energi, dan aspek keselamatan.

Dari sisi desain, BYD Sealion 06 EV terbaru masih mempertahankan identitas visual khasnya.

Bahasa desain “Ocean Aesthetics” tetap menjadi ciri utama, menghadirkan tampilan modern, bersih, dan futuristis.

Secara dimensi, mobil ini tidak mengalami perubahan berarti, dengan panjang 4.810 mm, lebar 1.920 mm, tinggi 1.675 mm, serta jarak sumbu roda 2.820 mm.

0 Komentar