RADARTASIK.ID – Tahun 2026 dibuka dengan deretan drama Korea terbaru Januari 2026 yang siap memanjakan penggemar K-Drama dari berbagai genre.
Mulai dari thriller hukum, komedi romantis, fantasi, hingga drama keluarga yang menghangatkan hati, semuanya hadir dengan cerita segar dan jajaran aktor papan atas.
Berikut ini adalah 8 rilisan drama Korea baru Januari 2026 yang wajib kamu pantau.
1. The Judge Returns
Baca Juga:Moon Sang Min Langsung Jatuh Cinta pada Nam Ji Hyun di Drama Korea To My Beloved Thief3 Momen Paling Menegangkan di Episode 11–12 Taxi Driver 3, Penipuan Online Berujung Teror
Drama MBC The Judge Returns menandai comeback Ji Sung dalam peran menantang sebagai hakim korup Lee Han Young.
Secara mengejutkan, ia melakukan perjalanan waktu ke 10 tahun lalu dan mendapatkan kesempatan kedua untuk menebus kesalahannya.
Dengan sentuhan thriller hukum dan fantasi, drama ini mengangkat tema keadilan, penyesalan, dan pilihan hidup.
Ditayangkan setiap Jumat–Sabtu, serial ini langsung mencuri perhatian sejak episode perdana.
2. To My Beloved Thief
To My Beloved Thief menjadi salah satu drama sageuk paling unik Januari ini. Nam Ji Hyun berperan sebagai Hong Eun Jo, wanita biasa yang tiba-tiba hidup sebagai bandit legendaris Gil Dong.
Kisah semakin menarik saat ia bertukar jiwa dengan Yi Yeol (Moon Sang Min), pangeran Joseon yang tengah memburunya.
3. Spring Fever
Bagi pencinta rom-com, Spring Fever dari tvN patut masuk daftar tontonan. Ahn Bo Hyun beradu akting dengan Lee Joo Bin dalam kisah cinta guru SMA yang dingin secara emosional dengan pria penuh semangat.
4. Can This Love Be Translated?
Baca Juga:Drakor Surely Tomorrow Episode 9, Park Seo Joon dan Won Ji An Berusaha Membujuk Im Sang AhAgak Laen 2 Salip Jumbo, Resmi Jadi Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
Netflix menghadirkan Can This Love Be Translated?, drama romantis modern tentang penerjemah multibahasa dan bintang top Korea.
Kim Seon Ho dan Go Youn Jung tampil sebagai pasangan dengan chemistry kuat.
Seluruh episode dirilis serentak, menjadikannya pilihan ideal untuk maraton drama Korea Januari 2026.
5. No Tail to Tell
No Tail to Tell menawarkan sudut pandang baru tentang mitologi Korea. Kim Hye Yoon berperan sebagai gumiho generasi Z yang justru menolak menjadi manusia.
Dipadukan dengan karakter atlet sepak bola arogan yang diperankan Lomon, drama ini menyajikan fantasi romantis modern dengan sentuhan komedi segar.
