Sementara itu, tim relawan Kemenkeu Peduli–Bea Cukai Lhokseumawe memastikan penyaluran bantuan akan terus berlanjut, khususnya ke daerah-daerah yang masih terisolasi atau membutuhkan suplai tambahan. Koordinasi intensif dengan pemerintah daerah, TNI/Polri, serta BNPB juga terus dilakukan agar proses penanganan berjalan cepat, tepat, dan sesuai kebutuhan lapangan.
Dukungan dan apresiasi dari Menko Polkam tersebut menjadi penyemangat bagi para relawan yang bertugas. Bea Cukai Lhokseumawe menegaskan komitmennya untuk terus mendampingi masyarakat Aceh hingga masa tanggap darurat berakhir dan kondisi kembali pulih secara bertahap. (Lisna Wati/rls)
