RADARTASIK.ID – Jika membahas keunggulan dan perbedaan Pixel 10 dan Pixel 10 Pro, banyak orang langsung penasaran dengan sejauh apa Google membedakan dua flagship terbarunya.
Google kini menghadirkan dua identitas yang sangat berbeda melalui Pixel 10 yang efisien dan Pixel 10 Pro yang lebih premium.
Desain keduanya tampak elegan dengan rangka alumunium dan proteksi Gorilla Glass Victus 2 yang membuatnya tahan dalam penggunaan harian.
Baca Juga:HP Compact Terkencang Tahun Ini! Vivo X300 Makin Sangar Dengan Dimensity 9500Selain Tampil Mewah, iQOO Neo 11 Punya Fitur Gaming Paling Agresif di Kelasnya
Meskipun sekilas mirip, sentuhan akhir pada bodinya memberikan karakter unik pada masing-masing model.
Pixel 10 memakai punggung mengilap dan bingkai matte, sementara Pixel 10 Pro menghadirkan punggung matte dan bingkai mengilap untuk nuansa lebih profesional.
Pada bagian layar, Google kembali mengandalkan panel OLED 6,3 inci 120Hz yang jernih dan nyaman digunakan dalam berbagai kondisi.
Keunggulan Pixel 10 Pro terletak pada teknologi LTPO yang membuat refresh rate adaptifnya turun hingga 1Hz untuk menghemat daya.
Resolusi layar yang lebih tinggi juga membuat Pixel 10 Pro tampil lebih tajam, meskipun perbedaan PPI-nya tidak terlalu terasa di penggunaan biasa.
Keduanya tetap mendukung HDR10+ dan mampu mencapai kecerahan hingga 2.000 nits untuk tampilan maksimal di bawah cahaya matahari.
Pada sistem audio, kedua perangkat ini dibekali speaker stereo yang memberikan suara hangat dan bass kuat.
Baca Juga:Memilih Antara Vivo Y19s GT Atau Redmi 13X, Pemburu HP 1 Jutaan Wajib Baca Review Ini!Xiaomi 15T vs Poco X7 Pro, Ungkap Kelebihan Chipset Dimensity Yang Tersembunyi
Ketika masuk ke performa, chipset Tensor G5 menjadi otak utama yang memberi stabilitas dan efisiensi di berbagai aktivitas multitasking.
Selain itu, Android 16 murni menghadirkan pengalaman software yang bersih lengkap dengan pembaruan hingga tujuh tahun.
Jika menengok lebih dalam pada spesifikasi lengkap Google Pixel 10 Pro, perangkat premium ini menawarkan RAM hingga 16 GB dan penyimpanan 1 TB.
Pixel 10 hadir dengan kapasitas yang lebih sederhana yaitu RAM 12 GB dan penyimpanan maksimal 256 GB.
Perbandingan Google Pixel 10 vs Pixel 10 Pro pada sektor baterai menunjukkan kapasitas yang sedikit berbeda.
Pixel 10 membawa baterai 4.970 mAh, sedangkan Pixel 10 Pro mengusung 4.870 mAh dengan daya tahan yang sangat mirip.
Pengisian cepat 30W dan wireless charging Qi2 yang kompatibel dengan MagSafe membuat keduanya nyaman digunakan dalam mobilitas tinggi.
Sisi kamera kembali menjadi arena pembeda yang cukup signifikan di antara kedua smartphone ini.
