Lawan Lion City Sailors, Persib Punya Bekal Sempurna dari 7 Laga Terakhir, Optimis ke Fase Knock Out ACL Two?

Lawan Lion City Sailors, Persib Punya Bekal Sempurna dari 7 Laga Terakhir
Lawan Lion City Sailors, Persib Punya Bekal Sempurna dari 7 Laga Terakhir, Optimis ke Fase Knock Out ACL Two? (Logo Persib Bandung / Lion City Sailors FC)
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Persib mempunyai bekal sempurna dari 7 laga terakhir jelang melawan Lion City Sailors FC pada laga ke-5 Grup G AFC Champions League Two (ACL Two) 2025-2026.

Persib sukses menyelesaikan 7 pertandingan terakhir dengan perolehan 3 poin.

Ketujuh laga itu terdiri dari 4 di Super League dan 3 di AFC Champions League Two.

Di Super League, Persib sukses mengalahkan PSBS Biak (3-0), Persis Solo (2-0), Bali United (1-0) dan yang terbaru menaklukkan Dewa United dengan skor 1-0.

Baca Juga:Jadwal Liga 1 atau Super League 2025-2026 Pekan ke-14: Ada Persija vs PSIM, Kalau Persib Lawan Madura UnitedBorneo FC Kokoh Dipuncak, Persib Bandung Buntuti Persija, Ini Update Klasemen Super League Hingga Pekan ke-13

Sementara itu, hasil 3 laga di ACL Two yaitu mengalahkan Bangkok United (2-0) dan menaklukkan Selangor FC di 2 leg pertandingan.

Pada leg pertama yang berlangsung Kamis 23 November 2025 di Stadion GBLA, tim kebanggaan Bobotoh berhasil mengalahkan Selangor FC dengan skor 2-0.

Sedangkan pada leg kedua yang digelar di Stadion Petaling Jaya, Kamis 6 November 2025, Persib menang atas Selangor FC dengan skor 3-2.

Tren kemenangan itu tentu membuat anak asuh Bojan Hodak semakin termotivasi jelang menghadapi Lion City Sailors FC.

Melansir website AFC, jadwal Persib menghadapi tim asal Singapura itu akan dilaksanakan pada Rabu 26 November 2025 mulai pukul 19.15 WIB.

Pertandingan tersebut akan digelar di Bishan Stadium, Singapura.

Tim Pangeran Biru berpeluang besar lolos ke fase knock out ACL Two.

Syaratnya, Persib harus bisa memperoleh tambahan poin pada 2 laga sisa di Grup G.

Baca Juga:Ini Alasan Persib Bandung Lebih Berpeluang Lolos ke Fase Knock Out ACL Two Dibandingkan Lion City Sailors FCKOMPAK! Persib dan Al Nassr Menang Jelang Laga ke-5 Babak Penyisihan Grup AFC Champions League Two 2025-2026

Apabila Beckham Putra dan kawan-kawan mampu mendapatkan 1 poin pada laga kontra Lion City Sailors, maka bakal dipastikan lolos ke fase knock out.

Tambahan 1 poin sudah cukup bagi tim Persib untuk mengamankan 1 tiket ke fase knock out.

Hasil Persib Lawan Lion City Sailors di Leg Pertama

Pada leg pertama yang berlangsung di Stadion GBLA, Kamis 18 September 2025, Maung Bandung ditahan imbang oleh Lion City Sailors.

Laga tersebut berakhir imbang dengan skor 1-1.

Satu-satunya gol dari Persib disumbangkan oleh Saddil Ramdani.

Sementara itu, gol balasan dari tim tamu dicetak oleh L Thy pada penghujung babak kedua.

0 Komentar