RADARTASIK.ID – Dunia drama Korea kembali dibuat penasaran dengan proyek terbaru besutan ENA berjudul “Climax”, sebuah drama bertema survival dan politik yang menjanjikan ketegangan sejak episode pertama.
Pada 24 November, pihak produksi resmi mengumumkan jajaran pemain utama yang membuat publik semakin antusias.
Nama-nama besar seperti Ju Ji Hoon, Ha Ji Won, Nana, Oh Jung Se, dan Cha Joo Young dipastikan membintangi drama ini.
Baca Juga:Yoon Shi Yoon Tampil Menyeramkan sebagai Penjahat di Drama Korea Taxi Driver 3Rating Drama Korea Minggu Ini, The Dream Life of Mr. Kim dan Our Golden Days Catat Rekor Baru
“Climax” semakin menarik perhatian karena digarap oleh sutradara Lee Ji Won, peraih Penghargaan Sutradara Baru di Baeksang Arts Awards berkat film “Miss Baek.”
Sinopsis Drama Korea Climax
“Climax” mengusung genre survival-thriller yang berfokus pada perjuangan seorang jaksa ambisius bernama Bang Tae Seob.
Ia menyusup ke dalam kartel kekuasaan paling berpengaruh di Korea Selatan demi menggapai puncak kekuasaan.
Namun, semakin dalam ia masuk, semakin banyak rahasia gelap yang terungkap.
Drama ini menjanjikan konflik intens, permainan politik penuh strategi, serta intrik keluarga konglomerat yang saling menjatuhkan.
Deretan Pemeran Utama Climax
1. Ju Ji Hoon sebagai Bang Tae Seob
Ju Ji Hoon kembali ke layar drama dengan karakter kuat. Ia memerankan Bang Tae Seob, seorang jaksa berbakat yang hidupnya berubah setelah menikahi seorang aktris papan atas. Ambisinya menuntun dirinya memasuki dunia kartel yang penuh bahaya.
2. Ha Ji Won sebagai Chu Sang Ah
Ha Ji Won berperan sebagai Chu Sang Ah, aktris top Korea Selatan yang reputasinya hancur setelah menikah.
Baca Juga:Mengenal VinFast Minio Green, Mobil Listrik Mini yang Siap Debut di IndonesiaVinFast Limo Green dan VF Wild Debut di GJAW 2025, Ini Ulasan Spesifikasi dan Fiturnya
Dari sosok yang dulu bersinar, kini ia dipandang sebagai aktris gagal. Konflik batin dan perjalanan emosionalnya akan menjadi salah satu aspek menarik dalam drama ini.
3. Nana sebagai Hwang Jung Won
Nana tampil sebagai informan misterius bernama Hwang Jung Won. Ia menjadi orang kepercayaan Bang Tae Seob, sekaligus pemegang kunci dari “kotak pandora” yang dapat menghancurkan kartel besar.
4. Cha Joo Young sebagai Lee Yang Mi
Aktris yang naik daun lewat berbagai peran dramatis ini memerankan Lee Yang Mi, istri kedua ketua WR Group, konglomerat terbesar ketiga di Korea.
