RADARTASIK.ID – Huawei Mate 70 Air tampil dengan desain yang memadukan keanggunan dan kekuatan, menghadirkan bodi setebal hanya 6,6 mm namun tetap kokoh berkat material komposit logam-polimer dan panel belakang berbahan serat nilon premium.
Tampilan layarnya memukau dengan teknologi OLED berukuran 6,9 inci beresolusi FHD+ (2760 × 1320 piksel) yang mampu menampilkan warna tajam, detail halus, dan visual hidup dalam setiap sudut pandang.
Huawei juga memberikan pengalaman visual yang sangat halus melalui dukungan refresh rate 120Hz dan touch sampling rate hingga 300Hz, membuat setiap pergerakan terasa responsif dan presisi.
Baca Juga:Kombinasi Sempurna! Samsung Galaxy M17 5G Hadirkan Performa, Kamera, dan Daya Tahan AndalVivo Y19s 5G Bakal Bersaing di Kelas Menengah, Kinerja Stabil dan Daya Tahan Baterai Seharian Jadi Andalan
Menariknya, layar ini mampu mencapai tingkat kecerahan hingga 4.000 nits dan dilindungi kaca Kunlun Glass yang diklaim sepuluh kali lebih tahan terhadap benturan dibanding kaca biasa.
Selain kuat, ponsel ini juga tangguh terhadap air dan debu berkat sertifikasi IP68 serta IP69, menjadikannya cocok untuk digunakan dalam berbagai kondisi ekstrem.
Dari segi desain, Huawei Mate 70 Air mempertahankan identitas seri Mate dengan modul kamera berbentuk lingkaran besar yang elegan di bagian belakang, serta pilihan warna premium seperti Obsidian Black, Feather White, Brocade Silver, dan Gold yang berkilau lembut menyerupai anyaman benang emas dan perak.
Dalam hal performa, Huawei menyematkan chipset Kirin 9020A untuk varian RAM 12 GB dan Kirin 9020B untuk versi 16 GB, lengkap dengan kapasitas penyimpanan internal hingga 512 GB yang memastikan kinerja cepat dan efisien.
Fitur unggulan Huawei Mate 70 Air juga tampak pada sektor kamera yang membawa kemampuan fotografi profesional untuk berbagai kebutuhan pengguna modern.
Kamera Huawei Mate 70 Air terdiri dari lensa utama 50 MP dengan sensor besar ultra-sensitif 1/1,3 inci dan bukaan f/1.8 yang dilengkapi teknologi OIS untuk hasil gambar stabil dan detail tajam.
Selain itu, terdapat kamera telefoto RYYB1M dengan zoom optik 3x, serta lensa ultra wide 8 MP yang juga berfungsi sebagai kamera makro untuk memotret objek kecil dengan jelas.
Baca Juga:Diprediksi Bawa Desain Flagship, Infinix Note 60 Ultra Disebut Bakal Jadi Game Changer di 2026Dibanderol Mulai 5 Jutaan! Ini Keunggulan Vivo V60e Yang Banyak Disukai Pengguna
Sensor tambahan Multi-Spectral Color Sensor Red Maple True Color berfungsi mengoptimalkan akurasi warna dan pencahayaan, sementara kamera depan 10,7 MP ultra wide siap menunjang kebutuhan selfie maupun video profesional.
