Janji ke Presiden Barcelona Halangi Langkah AC Milan Datangkan Lewandowski

Robert Lewandowski
Robert Lewandowski Foto: Tangkapan layar Instagram@_rl9
0 Komentar

RADARTASIK.ID – Rencana AC Milan untuk mencari penyerang baru di bursa transfer Januari kembali menemui hambatan besar.

Setelah performa Santiago Gimenez yang belum sepenuhnya meyakinkan, Rossoneri sempat melirik nama besar Robert Lewandowski sebagai solusi di lini depan.

Namun, komitmen pribadi sang striker Polandia kepada Presiden Barcelona, Joan Laporta, membuat peluang transfer itu nyaris tertutup.

Baca Juga:AS Roma vs Udinese: Kesempatan Emas Matias Soule Gantikan DybalaSiapa Simone Lontani? Striker Akademi AC Milan yang Jadi Andalan Italia di Piala Dunia U-17

Musim ini, performa Milan di Serie A cukup menjanjikan. Namun, pelatih Massimiliano Allegri menyadari masih ada ruang besar untuk perbaikan, terutama di sektor serangan.

Rafael Leao dan Christian Pulisic memang menjadi tumpuan utama dalam urusan mencetak gol, tetapi keduanya bukan penyerang murni.

“Gimenez bisa memberi kami banyak hal. Kadang Anda bisa bermain tanpa penyerang tengah sejati,” ujar Allegri dalam konferensi pers terakhirnya, mencoba menenangkan suasana.

Namun, diplomasi sang pelatih tak bisa menutupi fakta bahwa Milan masih kekurangan sosok predator di depan gawang.

Menjelang dibukanya bursa transfer musim dingin, Milan mulai menyiapkan strategi untuk memperkuat tim.

Menurut laporan Sportitalia, prioritas utama Rossoneri ada di dua posisi: bek tengah dan penyerang.

Untuk lini belakang, sejumlah nama seperti Rasmus Kristensen dan Maxime Solet (Udinese), Mario Gila (Lazio), serta Kim Min-jae (Bayern Munich) disebut masuk daftar bidikan.

Baca Juga:Parma vs AC Milan: Allegri Ingin Akhiri Kutukan Milan Lawan Tim Papan BawahMedia Italia: Sandro Tonali Beri Tahu Rekannya di Newcastle Ingin Kembali ke AC Milan

Namun, yang paling menarik perhatian publik adalah rencana Milan untuk memperkuat lini serang.

Klub dilaporkan telah membuka komunikasi awal dengan agen Robert Lewandowski, Pini Zahavi, sosok yang juga mewakili Christopher Nkunku.

Adapun nama striker lain yang juga masih dalam radar Milan adalah Dusan Vlahovic dari Juventus.

Sayangnya, peluang mendatangkan Lewandowski pada Januari mendatang nyaris mustahil.

Striker berusia 37 tahun itu memang tak lagi jadi pilihan utama di Barcelona musim ini, tetapi loyalitasnya kepada klub Katalan tetap tinggi.

Menurut Sport.es, Lewandowski telah berjanji secara pribadi kepada Presiden Laporta untuk bertahan setidaknya hingga akhir musim 2024/2025.

Ia ingin membantu Barcelona menuntaskan target di La Liga dan Liga Champions sebelum mempertimbangkan masa depannya.

Milan dikabarkan telah melakukan pendekatan informal, namun belum membuka negosiasi konkret.

0 Komentar