2 Pipa PDAM Tirta Sukapura Tasikmalaya Putus Akibat Longsor, Pasokan Air ke Beberapa Wilayah Ditutup Sementara

Pipa pdam tirta sukapura putus
Tangkapan layar dua pipa pdam di Citerewes putus akibat longsor pada Rabu sore 5 November 2025.
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Pasokan air PDAM Tirta Sukapura kepada para pelanggan di wilayah kota dan Kabupaten Tasikmalaya terganggu.

Hal itu disebabkan putusnya dua pipa berdiameter 300 mm akibat diterjang longsor di wilayah Citerewes, Desa Sukaharja Kecamatan Sariwangi, Kabupaten Tasikmalaya, Kamis 6 November 2025 pukul 00.01 dini hari.

Hal itu diutarakan Kasubag Informasi dan Pelayanan Pelanggan, Iri Sopyan Sauri, melalui sebuah video.

Baca Juga:Kadis Abadi Nan Jaya! Kursi BKPSDM Tak Pernah Tergoyahkan Setelah Lima Kepala Daerah BergantiSidang Perdana di PN Bandung, Endang Juta Ngaku Sakit Lambung

“Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya karena pipa kami yang ada di daerah Citerewes mengalami kebocoran atau longsor. Kami mohon pengertiannya dari seluruh pelanggan Perumda PDAM Tirta Sukapura Kabupaten Tasikmalaya,” paparnya.

Ataa kejadian itu PDAM telah melakukan penanganan dan hingga kini belum selesai. Selama proses perbaikan, pasokan air untuk sejumlah untuk beberapa wilayah pelayanan diputus sementara. Antara lain:

Cabang Tamansari

Cabang Kawalu

Cabang Cibeureum

Cabang Manonjaya

Sebagian wilayah Cabang Singaparna

Sebagian wilayah Cabang Mangunreja

Sebagian wilayah Cabang Sariwangi

Proses normalisasi saluran air diperkirakan memakan waktu sekitar 7 hari.

“Kami mohon pengertiannya dari seluruh pelanggan Perumda PDAM Tirta Sukapura Kabupaten Tasikmalaya bahwa akibat bencana ini pelayanan daripada aliran air ke rumah-rumah menjadi terganggu,” pungkasnya.(red)

0 Komentar