Bojan Hodak Lepaskan Persib dari Kutukan, Sebutkan Resep Jitunya yang Tak Sembarang Bisa Dilakukan

Bojan Hodak Lepaskan Persib dari Kutukan
Bojan Hodak Lepaskan Persib dari Kutukan, Sebutkan Resep Jitunya yang Tak Sembarang Bisa Dilakukan. Foto: Persib
0 Komentar

Bagi Bojan Hodak, kemenangan Persib Bandung dari Bali United adalah masa lalu. Sedangkan Persib melawan Selangor FC yaitu masa depan.

“Menurut saya itu adalah hal yang sudah berlalu dan saya itu tidak pernah melihat ke belakang. Saya melihat ke depan,” ujar Bojan Hodak di Bali, Senin 3 November 2025.

“Masa lalu tidak bisa diubah, tapi masa depan bisa,” tambahnya.

Bawa Persib Terbebas dari Kutukan

Baca Juga:Di Balik Moncernya Teja Paku Alam, Ini Pelatih Kiper Persib Bandung yang Membuat Gawang Persib Sulit DibobolPersib Tumbangkan Borneo FC, Bocah Ajaib Persib Sumbangkan 2 Gol untuk Persib U-20 di EPA

Bojan Hodak mengaku mengetahui dari cerita-cerita soal Persib Bandung di masa lalu. Misalnya, Persib sulit juara bersama pelatih asing, Persib juara secara beruntun dan menang di kandang Bali United.

Namun, Bojan Hodak mampu mengubah semuanya. Dia menjadi pelatih asing Persib pertama yang membawa Persib Bandung juara, bahkan back to back.

“Mereka juga berkata tim tak bisa mengalahkan Bali. Jadi sekarang saya bisa mengalahkan Bali,” ujarnya.

“Selalu ada semacam kutukan, tapi menurut saya itu adalah hal yang sudah berlalu,” kata Bojan Hodak.

0 Komentar