TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, memicu terjadinya longsor pada lahan pertanian warga di Desa Sukasetia. Akibatnya, sekitar satu hektare area sawah tertimbun material tanah.
Peristiwa tersebut terjadi di Kampung Setiamulya RT 002 RW 002, Desa Sukasetia, sekitar pukul 12.35 WIB. Material longsor tidak hanya menutup lahan pertanian, tetapi juga menimbun sebuah saung semi permanen di lokasi tersebut. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu.
Longsor baru diketahui saat salah satu warga hendak memanen padi di sawahnya. Niatnya untuk panen berubah menjadi duka setelah mendapati lahannya tertutup tanah tebal.
Baca Juga:Hadirkan Tata Kelola Pemerintahan Kabupaten Tasikmalaya yang Modern, Inovasi E-GIFT Jadi SolusinyaDinas PUTRLH Kabupaten Tasikmalaya Gerak Cepat Lakukan Perbaikan di Ruas Jalan Salopa-Manonjaya
Camat Cisayong, Ayi Mulyana Herniwan, membenarkan adanya peristiwa longsor tersebut. Menurutnya, curah hujan tinggi yang mengguyur sejak siang hari menjadi penyebab utama pergerakan tanah di wilayah itu.
“Telah beredar di media sosial terdapat bangunan saat kejadian longsor, namun itu bukan merupakan tempat tinggal warga atau rumah, melainkan sebuah saung,” ujarnya.
Ayi mengimbau seluruh warga di 13 desa se-Kecamatan Cisayong agar meningkatkan kewaspadaan, terutama bagi mereka yang tinggal di sekitar tebing atau daerah rawan longsor.
“Dengan keadaan cuaca seperti sekarang ini, warga harus waspada. Bagi yang rumahnya dekat tebing, segera mencari tempat yang lebih aman,” katanya.
Ia menekankan pentingnya langkah pencegahan dan kesadaran lingkungan, bukan hanya bersikap reaktif setelah bencana terjadi.
“Warga harus memastikan drainase air hujan berfungsi optimal dan menjaga lingkungan, seperti tidak menebang pohon sembarangan,” imbaunya.
Ayi juga meminta agar setiap kejadian bencana segera dilaporkan ke Forkopimcam Cisayong agar penanganan dapat dilakukan cepat dan tepat.
Baca Juga:Pastikan Tenaga Kerja Terlindungi Jaminan Sosial, Anggota DPRD Jabar Arip Rachman Sosialisasi Peraturan DaerahTak Bisa Hanya Fokus Jalan, Komisi III Sentil Bupati Tasikmalaya: Jangan Lupakan Pelayanan Dasar Lainnya!
“Kami siap membantu. Semoga tidak ada bencana yang lebih buruk lagi. Jangan menunggu terjadi bencana, tetapi ikut mencegahnya,” tegasnya. (obi)
